Snapdragon 870 5G

Bisa dibilang, beberapa bulan belakangan ini Qualcomm sedang sangat bersemangat untuk merilis rangkaian chipset baru untuk smartphone. Mulai dari kelas menengah dengan modem 5G, sampai yang dirancang khusus flagship. Kali ini, mereka kembali merilis Snapdragon 870 5G, di mana secara seri, bukan yang paling tinggi.

Namun yang membuat spesial dari Snapdragon 870 adalah clock speed yang ditawarkan. Ini adalah chipset mobile untuk smartphone dengan kecepatan clock speed tertinggi hingga saat ini, melampaui Snapdragon 888 hingga Kirin 9000 sekalipun. Meski yang perlu Gizmo friends ketahui, clock speed bukan satu-satunya penentu performa ya.

Padahal, sejatinya Snapdragon 870 adalah Snapdragon 865 Plus yang di-tweak atau ditingkatkan sedikit saja. Yah, mungkin daripada namanya Snapdragon 865++, Qualcomm memutuskan untuk hadirkan dalam nama lain. Sama seperti beberapa seri yang baru dirilis, yang juga merupakan versi peningkatan minor dari generasi sebelumnya.
Baca juga: Qualcomm Rilis Snapdragon 480, Chipset 5G Paling Terjangkau

Qualcomm Tingkatkan Clock Speed CPU Snapdragon 870 5G

Snapdragon 870 5G

Sebagai informasi, Snapdragon 865 memiliki clock speed maksimum di 2,94 GHz. Kemudian ditingkatkan di Snapdragon 865 Plus di 3,1 GHz. Tidak lama, Huawei dengan Kirin 9000 hadir dengan kecepatan 3,13 GHz, dan kini kembali direbut kembali oleh Qualcomm lewat Snapdragon 870, yang punya clock speed paling tinggi di 3,2 GHz.

Arsitekturnya sendiri sama persis dengan Snapdragon 865, miliki CPU Kryo 585 octa-core di mana cip terkencang terbuat dari ARM Cortex-A77. Fabrikasinya juga bukan yang terbaik alias masih 7nm, meski masih tergolong efisien. Sebagai pembanding, Snapdragon 888 punya fabrikasi 5nm dan gunakan arsitektur CPU lebih baru, kombinasi Cortex-X1 dan Cortex-A78.

Dengan arsitektur baru yang lebih efisien tersebut, Snapdragon 888 berjalan dalam frekuensi yang lebih rendah, maksimum 2,84 GHz. Selain CPU yang di-overclock, tidak ada perbedaan lainnya antara Snapdragon 870 dengan cip yang sangat populer untuk flagship 2020 kemarin. Masih gunakan GPU Adreno 650 dengan DSP Hexagon 698.

ISP Spectra 480 yang dimiliki Snapdragon 870 mendukung sensor kamera hingga resolusi 200MP, perekaman video 8K 30fps & 4K 120fps, sampai video HDR lewat standar HDR10+ dan Dolby Vision. Untuk konektivitas, juga sudah mendukung Wi-Fi 6 serta Bluetooth 5.2. Modem 5G-nya tidak terintegrasi, alias tersambung dengan Snapdragon X55 yang mendukung 5G Sub-6 dan mmWave, hingga kecepatan untuh 7,5Gbps.

Motorola Bakal Jadi yang Pertama Pakai Snapdragon 870

Saat merilis Snapdragon 870 5G, Qualcomm mengatakan bila pihaknya telah bekerja sama dengan beberapa produsen smartphone, dan segera digunakan di produk terbaru mereka di masa mendatang. Beberapa di antaranya adalah Motorola, OnePlus, OPPO, Xiaomi dan iQOO. Semuanya bakal unggulkan kemampuan 5G yang bisa dihadirkan lewat chipset baru tersebut.

Yang paling cepat untuk menggunakan Snapdragon 870 adalah Motorola, di mana mereka bakal rilis Motorola Edge S pada 26 Januari mendatang. Sisanya, iQOO bakal gunakan chipset ini untuk smartphone gaming terbarunya, sementara Xiaomi bakal rilis smartphone yang mengunggulkan kemampuan kamera.



from Gizmologi https://ift.tt/2M5RSjc
via IFTTT