Medium untuk penempatan iklan tidak hanya berada di televisi, radio, koran, atau papan iklan yang sering kita temui di jalan, tetapi sudah merambah ke podcast. Platform iHeartMedia mengumumkan telah bekerja sama dengan perusahaan yang bergerak di bidang teknologi periklanan audio, Triton Digital sebesar $ 230 juta atau sekitar 3,3 Triliun Rupiah.
Triton Digital mengkhususkan diri dalam teknologi iklan audio, khususnya untuk siaran radio dan podcast langsung. Perusahaan dapat memasukkan iklan secara dinamis, dengan kata lain dapat menyesuaikan pendengar individu dengan cepat, dan membuat peringkat podcast itu sendiri meningkat.
iHeartRadio Berencana Bikin Podcast Berteknologi Audio 3D
Muncul Isu Blokir Clubhouse, Kominfo: “Warganet Tak Perlu Khawatir”
iHeartMedia Ambil Peran Besar di Iklan Audio Podcast
Pada dasarnya, iHeartMedia sekarang dapat mengambil peran yang lebih besar dalam iklan audio, baik dalam penjualan maupun pemrograman iklan. Sebelumnya, sudah banyak platform podcast melakukan hal ini dengan perusahaan teknologi iklan audio. Kerja sama ini dilakukan Spotify membeli Megaphone platform hosting iklan, pada November 2020 dan SiriusXM mengakuisisi Midroll, platform penayangan iklan, pada Juli 2020.
Baca juga: Tips Memulai Bikin Konten Podcast yang Menarik untuk Pemula
Dalam beberapa tahun terakhir, Spotify selalu membuat terobosan dalam bidang teknologi audio. Dengan akuisisi jaringan podcasting dan melakukan kesepakatan dengan bintang-bintang besar, seperti Kim Kardashian West dan keluarga Obama.
Dengan kesuksesan Spotify, tidak serta beberapa tokoh mau terikat kontrak eksklusif dengan platform ini. Salah satu contohnya adalah Joe Budden, yang memutuskan kontrak eksklusifnya pada bulan September. Ia berencana membuat acara podcastnya tersedia di berbagai platform podcasting.
Kesepakatan eksklusif memang akan menarik perhatian pendengar, tetapi dalam hal kesuksesan dalam jangka panjang, penjualan iklan akan menjadi kuncinya.
Menyediakan Iklan Podcast Pada Bisnis Kecil
Kepala Data Officer dan Presiden Strategi Pendapatan di iHeart, Brian Kaminsky, akuisisi ini memungkinkan perusahaan setara dengan Google Ad Manager untuk memasang iklan dalam bentuk audio.
“Kami akan memiliki satu-satunya yang memiliki susunan teknologi iklan lengkap untuk semua bentuk audio, seperti pengalaman siaran, streaming, podcast, konten audio suara,” kata Brian dikutip dari The Verge.
Ia mengungkapkan saat ini iHeart akan melayani kebutuhan periklanan audio dari setiap pelanggan. “Tidak hanya terfokus ke perusahaan agensi besar, tetapi juga hingga ke bisnis kecil. Sehingga orang-orang yang menggunakan self service dapat membeli video dan tayangan dari Facebook dan Google,” ungkapnya.
Pengembangan Iklan Podcast
Meskipun Google telah memasuki industri podcasting melalui pemutar Google Podcasts, perusahaan tersebut hanya menayangkan iklan audio sebagai fitur beta pada Agustus 2020. Perusahaan mengatakan sedang menjajaki lebih banyak cara untuk memonetisasi audio, dan akan memiliki pembaruan.
Brian mengatakan Triton akan tetap terpisah dari iHeart dengan manajemen dan tim yang dimiliki. Ini dibuktikan dengan iHeart yang sudah mengoperasikan tiga perusahaan bisnis lainnya secara teratur tanpa menimbulkan masalah pada pesaing.
from Gizmologi https://ift.tt/3qyNLLR
via IFTTT
0 Komentar