Saat memperkenalkan duo smartphone terjangkau tahan banting beberapa waktu lalu, realme Indonesia juga sempat menyampaikan sebuah teaser di akhir acara. Disebutkan bila produk berikutnya bakal hadir dengan fitur kamera unggulan, salah satunya resolusi kamera 108MP. Otomatis, warganet langsung memperkirakan realme 8 Series yang bakal hadir di Indonesia.
Ternyata benar saja, bila realme Indonesia bakal membawa dua seri smartphone kelas menengah terbarunya yaitu realme 8 & realme 8 Pro. Perangkat yang sudah diperkenalkan lebih dulu di India tersebut bakal hadir dan diposisikan sebagai “Flagshopnya Anak Muda”, melanjutkan tahta realme number series yang sebelumnya juga usung fitur unggulan pada kameranya.
Dengan memberikan pengalaman “108MP Infinity Camera”, kehadiran realme 8 Series di Indonesia diklaim bakal mengganggu segmen smartphone kelas menengah atau mid-range, berikan pengalaman baru bagi anak muda. Peluncurannya pun bakal tak lama lagi, yaitu pekan depan dan diadakan secara daring.
Baca juga: Review realme C25: Paling Kencang & Tangguh di Kelasnya
Hadirkan Revolusi Story-Telling dengan Kamera 108MP
Melompat ke resolusi tinggi 108MP, realme number series terbaru di 2021 ini bakal jadi salah satu smartphone dengan resolusi tertinggi di dunia, dapat menangkap detil kamera yang lebih tajam dan tak terbatas. Smartphone terbaru realme satu ini bakal hadir untuk anak muda pembuat konten digital, mengusung spesifikasi flagship dengan harga lebih terjangkau. Selain fitur kamera unggulan, desainnya juga dibuat lebih ekspresif.
“Kami sangat bangga mempersembahkan realme 8 Series dengan inovasi kamera besar, yang akan merevolusi pengalaman story-telling melalui foto dan video untuk semua orang,” kata Palson Yi, Marketing Director realme Indonesia. Ia juga menambahkan bila desainnya memang dibuat lebih berani dan menonjol, agar anak muda lebih bangga menggunakannya.
Penasaran dengan seluruh fitur baru yang bakal dibawa oleh realme 8 Series? Kedua smartphone mid-range terbaru dari realme Indonesia ini bakal diluncurkan pada 7 April mendatang, pukul 2 siang WIB secara daring dari kanal YouTube resmi realme Indonesia. Menariknya, kamu bakal berkesempatan untuk mendapatkan keduanya bila menyaksikan acaranya secara langsung.
Sebelum peluncuran, realme Indonesia juga sebutkan bila mereka telah menyiapkan sesuatu yang besar di tanggal 1 April mendatang. Belum diinformasikan apa yang bakal dihadirkan—pengumuman misterius tersebut bakal diumumkan secara langsung lewat akun media sosial resmi realme Indonesia.
Bocoran Keunggulan realme 8 Series
Sebagai bocoran, realme 8 Series bakal membawa fitur kamera baru yang bakal mampu mengasah kreativitas para anak muda dalam membuat konten. Ada fitur baru yang hadir pertama kali di dunia, yaitu Tilt-Shift pada perekaman videonya. Ada beberapa mode lain yang turut melengkapi, yaitu Starry Mode Video, Trendy Portrait, Dual-View Video dan banyak lagi.
Untuk sisi desainnya, bakal tampil jauh lebih tipis dan ringan dari generasi sebelumnya. Versi Pro membawa inspirasi dari pemandangan langit berbintang, punya ketebalan 8,1mm dengan bobot 176 gram. Sementara non-Pro membawa Split design, berbobot 177 gram namun sedikit lebih tipis di 7,99mm saja. Hadir sebagai angin segar ketika smartphone lainnya mencapai 200 gram.
from Gizmologi https://ift.tt/2P8OOoy
via IFTTT
0 Komentar