Apple TV 4K 2021

Selain meluncurkan tablet profesional terbarunya serta aksesori anti hilang, Apple juga memperbarui sebuah perangkat rumah mereka yang memang sudah saatnya ditingkatkan. Dalam situasi pandemi di mana lebih banyak orang menikmati hiburan di rumah, tentunya tepat bila Apple TV 4K (2021) dirilis dengan segudang peningkatan.

Apple TV 4K (2021) adalah penerus dari seri sebelumnya yang sudah ada sejak empat tahun lalu. Secara tampilan, perangkatnya masih terlihat sama persis, kecuali kini hadir dengan pengendali atau remote yang sepenuhnya baru, memudahkan navigasi konten.

Yang diunggulkan oleh Apple adalah kemampuannya untuk streaming konten video dalam kualitas yang lebih tinggi. Sejatinya, generasi sebelumnya sudah mendukung konten 4K dengan HDR, termasuk Dolby Vision yang menjadi fitur unggulan kamera iPhone 12 Pro series. Namun masih belum mendukung refresh rate tinggi, serta banyaknya konsumen yang mengeluhkan navigasi dengan remote control-nya.

Baca juga: Apple AirTag, Perangkat Mungil Pelacak Benda Penting Harga Rp400 Ribuan

Apple TV 4K (2021) Pakai Prosesor dari iPhone XS

Apple TV 4K 2021

Supaya bisa tampilkan kualitas video lebih tinggi, Apple memutuskan untuk gunakan cip dari iPhone XS dan iPhone XR, yaitu Apple A12 Bionic. Cip tersebut membuat Apple TV 4K (2021) mendukung konten high frame rate HDR (High Dynamic Range) dengan Dolby Vision, hingga 60fps. Tak hanya itu, Apple juga persiapkan ekosistemnya.

Selain hardware, Apple bekerja sama dengan penyedia layanan video streaming besar seperti FOX Sports, NBC Universal sampai Paramount+ supaya kontennya sudah mendukung kualitas tinggi tersebut. Selain streaming, mode AirPlay juga mendukung kualitas sama, sehingga pengguna iPhone 12 Pro dapat melihat hasil rekamannya dalam tampilan terbaik.

Yang cukup unik, pengguna bisa melakukan kalibrasi tampilan televisi hanya dengan menggunakan iPhone yang mendukung. Apple TV 4K (2021) akan mengambil data dari sensor cahaya di iPhone (yang sudah gunakan Face ID), dan secara otomaris atur kontras serta warna agar lebih akurat. Tanpa perlu mengubah pengaturan di televisi.

Apple TV 4K 2021 - Siri Remote

Peningkatan signifikan berikutnya adalah desain remote yang dibuat sepenuhnya baru, kini tampil dengan warna silver dan tombol warna hitam. Area clickpad bagian atas kini dilengkapi tombol navigasi empat arah yang berbentuk lingkaran. Tak hanya bisa ditekan, bagian ini bisa diputar layaknya gunakan iPod lawas, berfungsi untuk navigasi ke menit tertentu dalam sebuah film dengan lebih presisi.

Supaya sama dengan iPhone terbaru, tombol mikrofon untuk perintah suara diletakkan di sisi samping kanan bodi. Dan kini telah ditambahkan dua tombol baru, power serta mute, untuk mengaktifkan TV dan hilangkan suara secara instan. Dimensinya lebih tebal, dengan material aluminium, namun Apple mengklaim lebih nyaman di genggaman.

Harga Apple TV 4K (2021) dan Siri Remote Terbaru

Apple TV 4K 2021

Perangkat ini sudah bisa mulai dipesan pada 30 April 2021 mendatang, dan tersedia di lebih dari 30 negara dan regional pada pertengahan Mei. Belum ada informasi apakah Indonesia termasuk dari daftar negara tersebut. Harganya? Tentu lebih mahal dari penawaran milik Google maupun Amazon.

Apple TV 4K (2021) dibanderol seharga USD179, atau sekitar Rp2,6 jutaan. Sementara untuk varian HD saja sedikit lebih murah di USD149 (Rp2,1 jutaan). Siri Remote terbaru juga dijual terpisah, kompatibel dengan perangkat generasi sebelumnya, dengan harga USD59 (Rp800 ribuan).



from Gizmologi https://ift.tt/3tK9H8D
via IFTTT