Setelah resmi diperkenalkan kepada publik secara daring malam kemarin (18/5), Xiaomi Indonesia memberikan kesempatan kepada Gizmologi dan beberapa rekan media lainnya untuk mencoba smartphone terbarunya secara langsung. Lengkapi segmen kelas menengah, Xiaomi Redmi Note 10S tampil dalam kemasan familiar.
Xiaomi Redmi Note 10S adalah penawaran terbaru dari Xiaomi Indonesia untuk konsumen yang inginkan smartphone berkamera 64MP dengan harga terbaik. Sebelum menjajal perangkat terbarunya, Andi Rengreng, Product PR Manager Xiaomi Indonesia menegaskan bila produk tersebut tak hadir untuk gantikan seri lainnya, melainkan untuk saling melengkapi.
Dua seri sebelumnya, Redmi Note 10 dan Note 10 Pro dijual seharga masing-masing Rp2,3 jutaan dan Rp3,4 jutaan. Otomatis, Xiaomi belum berikan penawaran terbaru untuk mengisi jeda di antaranya. Untuk itulah, Xiaomi Redmi Note 10S dihadirkan dengan varian termurah di Rp2,7 jutaan. Usung kamera dan chipset yang lebih baik dari versi standar.
Dengan begitu, konsumen bisa memilih smartphone Xiaomi sesuai dengan kebutuhan. Bila inginkan layar AMOLED harga murah, Redmi Note 10 bisa jadi pilihan. Inginkan kamera 64MP (dengan prosesor lebih kencang untuk gaming), ada seri 10S. Dan varian Pro untuk pengalaman kamera 108MP.
Xiaomi Redmi Note 10S Hadir dalam Tiga Warna
Kotak atau boks dari Xiaomi Redmi Note 10S sendiri terlihat mirip seperti seri lainnya, didominasi warna putih dengan nama produk dan gambar produk di bagian luar. Sementara di dalamnya, dapat ditemukan kelengkapan yang sudah sangat umum; adapter pengisi daya, kabel USB-C, pelontar kartu SIM, soft case sampai kartu sambutan dari Alvin Tse.
Smartphone-nya sendiri hadir dalam tiga opsi warna; Onyx Gray, Pebble White dan Ocean Blue. Warna pertama gunakan permukaan glossy, terlihat cantik namun juga sedikit mudah kotor. Sementara dua lainnya pakai lapisan matte. Menyoal mana yang lebih baik, sesuai selera masing-masing saja.
Dimensinya sendiri tergolong kompak—signifikan lebih kecil daripada Redmi Note 9 yang sudah kami ulas tahun lalu. Secara dimensi memang relatif lebih kecil, dengan ketebalan 8,3mm dan bobot 20 gram lebih ringan (178,8 gram). Sensor sidik jari disematkan di bodi sebelah kanan, menyatu dengan tombol power, punya desain yang lebih kalem.
Untuk penggunaan luar ruangan, Xiaomi Redmi Note 10S sudah dibekali dengan sertifikasi IP53. Dengan begitu, lebih tahan dari cipratan air maupun debu. Material bodi terbuat dari polikarbonat, terasa nyaman di genggaman.
Punya Kamera 64MP
Terlihat identik dari luar, jeroan Xiaomi Redmi Note 10S ditingkatkan dengan sensor kamera utama, chipset dan konektivitas lebih lengkap. Xiaomi gunakan sensor 64MP milik Omnivision, dengan diafragma f/1.8 dan mendukung PDAF. Tiga sensor lainnya masih sama; 8MP ultra-wide hingga 118 derajat dan 2MP untuk depth dan 2MP untuk makro.
Sementara itu bagi yang gemar swafoto, dibekali kamera depan kamera depan 13MP. Kamera Redmi Note 10S dibekali sejumlah fitur yang memudahkan pengguna mengambil foto. Termasuk Night Mode dan juga Pro time-lapse.
Bagaimana kualitas kameranya? Kami sempat mencoba memotret saat acara hands-on berlangsung. Sebagian hasilnya bisa kamu lihat di bawah ini untuk menyimpulkan seperti apa kualitasnya. Meski memang masih perlu untuk diuji di berbagai kondisi pencahayaan.
Pakai Prosesor Helio G96 Dilengkapi NFC
Xiaomi percayakan chipset dari MediaTek, yaitu Helio G95 octa-core yang lebih powerful dari beberapa cip seri 700 milik Snapdragon. Meski begitu, Xiaomi Redmi Note 10S sudah menjalankan MIUI 12.5 secara bawaan, diklaim lebih ringan dan lebih kencang.
Dan untuk konsumen atau Mi Fan yang tinggal di kota besar, smartphone terbaru Xiaomi satu ini bisa jadi alternatif terbaik. Pasalnya, Xiaomi Redmi Note 10S sudah memiliki sensor NFC. Bakal sangat berguna untuk top-up saldo e-money atau keperluan lainnya. Begitupun dengan IR Blaster yang sepertinya sudah menjadi ciri khas bagi ponsel Xiaomi di mana kebanyakan produsen lain sudah meninggalkannya.
Tertarik untuk membeli? Xiaomi Redmi Note 10S mulai dijual secara perdana 24 Mei mendatang. Harganya mulai dari Rp2,799 juta untuk varian 6/64GB, dan Rp3,199 juta untuk versi 8/128GB.
from Gizmologi https://ift.tt/3f7IF5V
via IFTTT
0 Komentar