Jakarta, Gizmologi – Sejak 1995, Pemerintah menetapkan tanggal 10 Agustus sebagai Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas). Bertepatan dengan itu pula, perusahaan e-commerce terkemuka Tokopedia menghadirkan Tokopedia Tekno untuk memudahkan konsumen berbelanja produk teknologi dan elektronik.

Produksi perangkat teknologi buatan dalam negeri memang masih kewalahan dibanding luar negeri yang mendominasi. Sehingga dukungan dari industri pendukung seperti e-commerce sangat diperlukan. Sekaligus sebagai bentuk dorongan kepada produsen industri lokal agar lebih bergairah membangkitkan daya inovasi dan kreasi.

Hal ini ditegaskan pula oleh Fransiscus Leo Chandra, Head of Category Development Tokopedia, yang mengatakan dalam rangka merayakan Harteknas, perusahaan meluncurkan Tokopedia Tekno sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap pengusaha lokal. Sekaligus untuk mempermudah memenuhi kebutuhan para pengguna. Di mana belanja online terus menjadi alternatif mengurangi risiko penyebaran virus di tempat ramai, sekaligus mendorong pelaku usaha indonesia terus berusaha di masa pandemi.

Baca juga: Begini Strategi Jangka Panjang Tokopedia Bangun Masa Depan Digital Indonesia

Tokopedia Tekno dengan Jaminan Harga Termurah

TokopediaTokopedia Tekno merupakan kumpulan berbagai produk elektronik terkurasi dengan jaminan harga termurah. Di mana kehadiran Tokopedia Tekno turut melibatkan pengusaha elektronik lokal, seperti contohnya Advan dan In-Lite LED.

“Kami melihat banyak produk lokal indonesia dapat bersaing secara harga dan tetap memiliki kualitas yang tinggi. Oleh sebab itu, Tokopedia terus memberikan panggung supaya bisa seluas-luasnya kepada pegiat usaha lokal, termasuk para penjual di industri elektronik untuk mempertahankan bisnis lewat pemanfaatan kanal digital,” kata Leo, saat jumpa pers virtual Tokopedia Tekno (10/8).

Ia menambahkan, kategori Elektronik adalah salah satu kategori favorit di Tokopedia kuartal II 2021. Earphone, speaker, mouse, charger handphone dan tripod handphone menjadi lima produk paling laris. “Tingginya antusiasme masyarakat akan produk-produk elektronik melatarbelakangi kami menghadirkan kampanye Tokopedia Tekno,” imbuhnya.

Advan Berdayakan Masyarakat  

harga advan a8Advan hadir di Indonesia sekitar 20 tahun yang lalu, ketika industri teknologi komunikasi dalam negeri belum seprogresif saat ini. Kini Advan telah memiliki berbagai produk teknologi komunikasi, seperti tablet, smartphone, smartwatch, earbuds, laptop, router dan masih banyak yang lainnya.

Produk Advan sekarang bisa diakses oleh lebih banyak konsumen di seluruh penjuru Indonesia lewat Tokopedia. CEO Advan, Chandra Tansri, mengatakan, “Dengan mengikuti berbagai program serta kampanye dari Tokopedia, Advan mengalami peningkatan penjualan hingga 4x lipat.”

Melalui keberadaan pabrik di Kawasan Candi, Semarang, Advan berhasil memberdayakan penduduk sekitar sebagai karyawan. Mereka bertugas merakit produk sebelum didistribusikan ke pasaran, baik offline maupun online, termasuk stok produk untuk Advan Official Store di Tokopedia.

In-Lite LED Warnai Pasar Lampu Lokal dengan Teknologi Premium

In-Lite yang dibangun sejak 2014 merupakan merek yang dimiliki oleh anak bangsa yang berkomitmen untuk ikut berkontribusi pada pembangunan negeri, khususnya meningkatkan pendistribusian lampu LED di Indonesia. Teknologi In-Lite LED berkualitas tinggi, hemat biaya, tahan lama, bergaransi, harga kompetitif serta sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI).

“In-Lite menghadirkan One Stop Lighting Solution untuk masyarakat Indonesia. Salah satu strategi kami tentunya dengan memanfaatkan platform digital seperti Tokopedia agar produk kami lebih dikenal dan bisa lebih luas menjangkau masyarakat. Terbukti pada masa pandemi ini, penjualan kami di Tokopedia dapat bertumbuh 250%” jelas GM Marketing In-Lite, Fransiska Damarwan.

Memiliki lebih dari 300 karyawan, 13 cabang di berbagai kota besar serta pabrik perakitan di Sidoarjo, Jawa Timur, In-Lite terus berinovasi untuk memberikan kontribusi terbaik dalam memenuhi kebutuhan penerangan di sektor permukiman, komersial, perkantoran hingga industrial di Indonesia.

 



from Gizmologi https://ift.tt/3lYACwp
via IFTTT