Jakarta, Gizmologi – Keperluan akan sebuah perangkat ringkas multifungsi terutama untuk bekerja kini semakin meningkat. Mulai kembalinya aktivitas luar ruangan bagi para pekerja menuntut mereka untuk tetap produktif di mana pun. Bila Gizmo friends sedang mencari tablet, maka gelaran Huawei Tablet Festival hadir sebagai momen yang tepat.
Huawei sendiri memang telah hadirkan seperangkat elektronik yang tergabung dalam suatu ekosistem berkesinambungan. Antar perangkat bisa terhubung secara seamless, baik itu monitor, wearables, smartphone sampai dengan laptop. Dan tentunya, perangkat tablet yang punya fungsi beragam, mulai dari hiburan sampai media bekerja dengan aksesori lengkapnya.
Salah satu perangkat tablet terbarunya, Huawei MatePad 11 hadir sebagai opsi yang cocok untuk beragam kebutuhan. Dijuluki “Meeting Master”, tablet Huawei satu ini cocok bagi mereka yang masih banyak melakukan rapat atau meeting virtual. Lewat dukungan aplikasi yang beragam, serta fitur kolaborasi yang membuat MatePad 11 bisa tersambung sebagai ekstensi dari laptop Huawei MateBook series.
Baca juga: Monitor Pintar Huawei MateView 28” Dukung Sistem Kerja Pintar
MatePad 11 di Huawei Tablet Festival Bonus Keyboard
Huawei MatePad 11 sendiri juga baru diluncurkan dalam varian warna serta kapasitas memori baru, dengan harga ritel Rp7,299 juta. Bersamaan dengan periode kampanye Huawei Tablet Festival, konsumen bisa mendapatkan bonus menarik untuk tiap pembeliannya. Bersama dengan tablet lainnya yang juga diberikan tambahan aksesori hingga cashback tertentu.
Banyaknya seri tablet Huawei yang dihadirkan membuat konsumen bisa pilih sesuai dengan keperluannya. Tentu saja, Huawei MatePad 11 cocok sebagai alat penunjang produktivitas dan kreativitas. Tampil dalam warna menarik Olive Green, opsi tertingginya kini memiliki kapasitas penyimpanan internal 256GB, dua kali lebih besar dari varian pertama yang hadir lebih dulu.
Sepanjang periode Huawei Tablet Festival yang berlangsung sampai 31 Oktober 2021, setiap pembelian MatePad 11 Olive Green bakal langsung mendapat aksesori tambahan yaitu keyboard cover senilai Rp1,599 juta. Selain berfungi untuk beri perlindungan lebih, tentunya memudahkan kegiatan bekerja supaya layar bisa sepenuhnya fokus menampilkan dokumen atau konten lainnya.
Tak perlu khawatir akan aplikasi yang terbatas—Huawei menjamin bila pengguna tetap bisa menikmati beragam aplikasi kantor seperti WPS, Microsoft Office, Microsoft Teams, CamScanner, Google Meet sampai Zoom, lewat Huawei AppGallery maupun Petal Search yang bisa bantu temukan aplikasi yang diperlukan. Juga aplikasi Adobe seperti Photoshop hingga Lightroom.
Bonus Tambahan Untuk Pembelian MatePad Kids Edition
Tak hanya itu, pada Huawei Tablet Festival juga diberikan opsi lain bagi para pelajar. Untuk menempuh sekolah daring, diperlukan sebuah perangkat layar besar yang nyaman digunakan ketika harus ikuti kelas daring. Huawei MatePad T10 jadi alternatif terjangkau, dengan harga Rp2,599 juta. Baik seri tersebut dan seri MatePad (Rp4,499 juta), diberikan cashback hingga Rp200 ribu.
Huawei MatePad T10 juga dirilis dalam versi khusus yang lebih ramah anak, yakni MatePad T10 Kids Edition. Dengan harga Rp2,899 juta, perangkat ini dihadirkan dengan case tambahan agar lebih aman ketika dipegang sampai terjatuh. Plus fitur ramah anak seperti eBook Mode dan Blue Light Filter.
Bila menginginkan perangkat yang lebih terjangkau dengan dimensi lebih ringkas, MatePad T8 Kids Edition bisa jadi alternatif dengan harga Rp2,499 juta. Selama masa Huawei Tablet Festival, setiap pembelian kedua seri tablet khusus anak ini bakal mendapatkan bonus boneka gratis.
Konsumen yang ingin membeli dengan promo menarik selama Huawei Tablet Festival berlangsung, bisa langsung mengakses beragam situs e-dagang ternama seperti Shopee, Blibli, JDID, Lazada dan situs resmi Huawei. Tersedia beragam metode pembayaran yang fleksibel dari mitra perbankan seperti BCA, BNI, CIMB Niaga, Citi, digibank by DBS, dan Bank Mandiri.
from Gizmologi https://ift.tt/3n4RYXa
via IFTTT
0 Komentar