mempercepat koneksi internet wifi

Jakarta, Gizmologi – Saat ini internet sudah menjadi kebutuhan semua orang. Koneksi internet lambat bakal sanga mengganggu berbagai aktivitas. Sehingga masyarakat perlu tahu cara mempercepat koneksi internet WiFi saat di rumah.

Berbagai aktivitas sudah bisa dilakukan secara online tanpa terhalang jarak. Selama pandemi, banyak aktivitas yang dilakukan secara online seperti sekolah dan bekerja yang kita kenal dengan istilah work from home (WFH). Meskipun belum terbiasa, perlahan-lahan hingga saat ini kita jadi lebih sering mengandalkan konektivitas internet untuk melakukan berbagai kegiatan secara online. Di balik berbagai kemudahan dan kepraktisan yang kita rasakan, tentu ada kekurangan atau kendala yang dialami ketika mengandalkan koneksi internet.

Kendala umum yang sering dihadapi adalah koneksi internet atau wifi yang lambat. Lambatnya koneksi wifi ini tentu sangat mengganggu kegiatan. Bagi yang sedang meeting atau belajar secara daring pastinya merasa terganggu dan kesal jika koneksi  terputus secara tiba-tiba. Begitu pula jika Anda sedang asyik menonton serial film favorit di akhir pekan. Tentunya kamu merasa sangat jengkel jika film yang Anda tonton gagal diputar akibat lambatnya koneksi wifi.

Cara Mempercepat Koneksi Internet WiFi

wifi ponselUntuk itu, kamu perlu mengetahui penyebab dan cara mempercepat koneksi internet wifi yang lambat dan tidak stabil. Di antaranya adalah perlu memilih tempat dengan sinyal wifi yang cepat.

Selain itu, juga perlu menggunakan router dengan kualitas yang bagus. Kamu bisa menemukan dan membeli router berkualitas serta berbagai produk komputer aksesoris lainnya di Shopee. Kamu bisa mendapatkan berbagai promo dan diskon spesial dalam acara Shopee 11.11 Big Sale yang berlangsung hingga tanggal 11 November 2021 ini.

1. Tes Kecepatan Internet

Koneksi internet tercepatCara pertama yang bisa dilakukan adalah memeriksa kecepatan koneksi internet. Cara ini dilakukan untuk mengetahui kecepatan internet jika digunakan untuk mendownload atau mengunggah data. Meskipun cara ini tidak secara langsung bisa meningkatkan koneksi wifi, namun kamu bisa mengetahui kecepatan internet Anda dan bisa segera menyesuaikan dengan konektivitas yang ada.

Untuk mengecek koneksi internet, kamu bisa pakai layanan Speed Test Gizmologi yang bekerja sama dengan nperf atau layanan penguji kecepatan lainnya.

2. Pilih Tempat Dengan Sinyal Wifi Yang Kuat

Cara kedua untuk mempercepat koneksi wifi Anda adalah dengan memilih tempat yang mempunyai sinyal yang kuat. Seperti kita ketahui bersama, setiap perangkat wifi mempunyai jangkauan sinyal yang berbeda-beda. Semakin dekat posisi Anda dengan wifi, maka koneksi internetnya akan semakin cepat dan stabil. Sebaliknya, semakin jauh posisi Anda, makan koneksi internet akan semakin lambat dan tidak stabil. Anda bisa menentukan dimana Anda akan memasang perangkat wifi. Apabila Anda memasang wifi untuk kantor, sebaiknya posisikan perangkat wifi di titik yang berada dekat dengan ruang kerja atau perangkat pc yang membutuhkan internet. Namun jika Anda ingin memasang wifi di rumah, pilih titik yang paling dekat dengan ruang kerja atau kamar Anda.

3. Perhatikan Posisi Antena Router

Mi Router 4A Gigabit EditionPosisi antena router ternyata bisa mempengaruhi kecepatan jaringan wifi Anda. Meskipun terbilang sepele dan seringkali diabaikan, cobalah untuk mengarahkan antena router Anda menghadap atas. Posisi antena tersebut bisa memberikan jangkauan sinyal yang lebih bagus sehingga bisa memancarkan sinyal wifi dengan lebih kuat dan stabil.

4. Restart Router

Cara berikutnya yang bisa Anda coba untuk mengatasi koneksi wifi yang lambat adalah dengan me-restart router Anda. Cara ini terbilang ampuh untuk memulihkan koneksi internet yang lambat. Anda hanya perlu mematikan router Anda selama kurang dari satu menit, kemudian nyalakan kembali dan coba hubungkan perangkat Anda seperti biasanya.

5. Pilih Router Yang Berkualitas

Cara terakhir yang bisa Anda lakukan adalah dengan memilih router yang berkualitas. Apabila koneksi wifi Anda lambat, bisa jadi disebabkan oleh usia router yang terlalu lama sehingga kualitasnya menurun. Bisa juga terjadi karena kualitas router Anda yang kurang bagus sehingga berpengaruh terhadap jangkauan dan kestabilan koneksi internet. Anda bisa mencari dan membeli router dengan kualitas terbaik melalui aplikasi Shopee.

Nah, itulah beberapa cara ampuh mempercepat koneksi wifi untuk PC atau laptop. Anda bisa menemukan dan membeli berbagai perangkat komputer dan aksesoris lainnya melalui Shopee. Jangan lewatkan Promo Puncak Shopee 11.11 Big Sale mendatang karena Anda berkesempatan mendapatkan berbagai promo menarik seperti Gratis Ongkir Rp0 Seharian, Flash Sale Rp11, Diskon s/d 1,1JT Setiap Jam, Murah Lebay Diskon s/d 90%, Supermarket Sale, dan masih banyak lainnya.



from Gizmologi https://ift.tt/3kMCXcr
via IFTTT