Barcelona, Gizmologi – Lewat gelaran akbar Mobile World Congress (MWC) 2022, tentu dimanfaatkan banyak vendor elektronik mulai dari smartphone sampai AIoT dalam rilis produk. Bisa juga dalam skala besar, seperti apa yang dilakukan oleh Huawei lewat solusi Huawei Smart Office terbarunya. Terdiri dari serangkaian perangkat baru yang saling tersambung.

Berbicara tema kantor, adanya pandemi memang membuat cara kerja berubah dari sebelum tahun 2020 dan setelah awal 2020 terlewati. Kolaborasi lebih diutamakan baik dari jarak jauh atau antar perangkat, demi tingkatkan produktivitas dan efisiensi kerja. Salah satu nilai jual yang diutamakan Huawei adalah ketersambungan antar perangkat lewat ekosistemnya.

Bersamaan dengan momentum MWC 2022, acara peluncuran Huawei Smart Office ditayangkan secara daring lewat media sosial dan YouTube resmi Huawei. Perangkatnya pun dipajang di acara yang berlangsung di Fira Barcelona Gran Via tersebut. Di mana ada beberapa perangkat yang diperbarui, serta perangkat jenis baru seperti laser printer serta tablet berlayar e-ink.

Baca juga: Gandeng Huawei, Kominfo Siapkan Infrastruktur 5G di IKN

Super Device Jadi Penunjang Huawei Smart Office

Huawei Smart Office

Seperti yang lalu-lalu, acara peluncuran solusi Huawei Smart Office dibuka oleh Richard Yu, sang CEO dari Huawei CBG sendiri. Ia menyampaikan kalau sejak 2018, ekosistem perangkat Huawei telah mengedepankan ketersambungan, dimulai dari transfer data antar smartphone dan komputer. Huawei Smart Office sendiri merupakan salah satu dari 5 skenario utama Huawei Seamless AI Life.

Empat di antaranya adalah health & fitness, easy travel, entertainment serta smart home. Khusus Huawei Smart Office, diciptakan sebuah konsep “Super Device” baru. Konsep ini tak sepenuhnya berwujud produk, namun lebih ke sistem atau kemampuan perangkat Huawei ke depannya yang kapabilitas kolaborasi.

Huawei Mobile App Engine

Richard menambahkan, perangkat Super Device bisa saling tersambung hanya dengan memasangkan ikon perangkat satu sama lain lewat aplikasi PC Manager, supaya tiap perangkat menjadi modul yang fungsinya bisa dibagikan ke perangkat lainnya. Mulai dari jalankan aplikasi smartphone di PC, memanfaatkan tablet sebagai layar sekunder untuk multitasking dan sejenisnya.

Bagian dari solusi Huawei Smart Office ini bakal hadir di sejumlah perangkat Huawei terbaru. Namun untuk perangkat sebelumnya yang juga punya fitur serupa, cukup melakukan update PC Manager. Selain itu, Huawei juga memperkenalkan Huawei Mobile App Engine, memungkinkan pengguna PC untuk jalankan aplikasi dari AppGallery. Bisa dibilang waktu yang tepat, bersamaan dengan hadirnya dukungan aplikasi Android pada update Windows 11 terbaru.

Rilis Printer Sampai Tablet Mirip Kindle

Huawei Smart Office - MateBook E
Huawei MateBook E

Untuk memperkenalkan solusi Huawei Smart Office, diluncurkan beberapa jenis perangkat baru, di mana masing-masing memiliki jenis dan fungsi sedikit berbeda. Laptop Huawei MateBook X Pro tampil identik dengan generasi sebelumnya, hanya kini dilengkapi layar RichColour FullView yang punya sertifikasi akurasi warna pertama dari TUV Rheinland. Didukung enam speaker terpisah dan touchpad dengan gestur Free Touch terbaru.

Kemudian juga hadir sebuah komputer 2-in-1 Huawei MateBook E, berwujud tablet yang mendukung keyboard serta stylus. Tablet ini menjadi yang pertama dari Huawei dengan layar OLED, punya bobot 709 gram dengan ketebalan 7,99mm saja. Huawei MatePad pun juga diperbarui, jalankan HarmonyOS 2.

Huawei MatePad Paper - 001
Huawei MatePad Paper

Tiga jenis perangkat baru yang menarik adalah Huawei MateStation X sebagai PC all-in-one (AIO), mesin printer laser Huawei PixLab X1 yang bisa tersambung secara mudah dari smartphone, serta tablet E-Ink pertamanya, MatePad Paper. Dari luar, perangkat ini terlihat seperti Kindle versi besar. Namun Huawei berikan banyak fungsi ekstra penunjang produktivitas tentunya.

Selain penunjang produktivitas di atas, Huawei juga merilis speaker portable perdana yang bekerja sama dengan Devialet. Bernama Huawei Sound Joy, speaker ini tawarkan pemutaran musik sampai 26 jam, sertifikasi IP67, serta mode pairing unik—cukup goyangkan dua speaker secara berdekatan, dan keduanya akan tersambung untuk hasilkan suara stereo.



from Gizmologi https://ift.tt/bGEiXDP
via IFTTT