Seoul, Gizmologi – Samsung digadang-gadang bakal merilis Galaxy Z Fold 4 dan Flip 4 pada musim panas tahun ini. Selain desain, benchmark salah satu ponsel ini telah bocor di media sosial.

Adalah leaker kondang Ice Universe yang membocorkan mengenai skor benchmark dari Galaxy Z Flip 4, Kamis (19/5/2022). Selain itu, akun ini juga mengonfirmasi bahwa ponsel lipat tersebut menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen1+ dari Qualcomm yang digadang-gadang sebagai standar baru untuk ponsel flagship tahun ini.

Adapun platform yang digunakan untuk benchmark tersebut adalah Geekbench 5. Pada platform ini, Galaxy Z Flip 4 yang memiliki kode model Samsung SM-F721U ini memilki skor 1.277 untuk Single-Core dan 3.642 untuk Multi-Core.

Adapun untuk sistem operasi yang berjalan pada ponsel tersebut adalah Android 12. Secara keseluruhan bisa disimpulkan bahwa performanya melampaui pendahulunya, yakni Galaxy Z Flip 3, namun masih setingkat dengan Galaxy S22.

Akun leaker ini juga menyebutkan bahwa prosesor 4nm yang dibuat Qualcomm ini performanya lebih baik dibandingkan chip buatan Samsung. Peningkatan pada tenaga dan efisiensi konsumsi baterai diklaim lebih baik.

Baca juga: Samsung Galaxy Z Fold 4 dan Flip 4 Akan Lebih Bertenaga dan Adem

Galaxy Z Flip 4 Lebih Hemat Daya

Sementara itu, pada peluncurannya yang diinformasikan akun yang sama, Qualcomm mengklaim bahwa Snapdragon 8+ memiliki peningkatan pada frekuensi dan konsumsi daya diklaim lebih hemat 15% dibandingkan pendahulunya.

Sebelumnya, leaker lain yang bernama Yogesh Brara juga telah mengklaim bahwa Galaxy Z Flip 4 memiliki performa 10% lebih cepat dibandingkan pendahulunya. Bukan hanya itu saja, dia mengklaim jika chipset Snapdragon 8 Gen1+ yang digunakan membuat ponsel tersebut suhunya adem dan stabil sehingga membuat baterainya lebih awet.

Hal ini tentu merupakan kabar gembira. Pasalnya, Snapdragon 8 Gen 1 dituding telah membuat perangkat menjadi cepat panas. Alhasil baterai juga menjadi cepat habis.



from Gizmologi https://ift.tt/fWHT8sN
via IFTTT