Jakarta, Gizmologi – Siapa saja tentunya bisa jadi kreator konten. Mulai menggunakan kamera smartphone maupun kamera saku hingga profesional, tidak hanya tampilan visual saja yang penting. Kualitas audio juga tak perlu dilewatkan, dan Sony kembali luncurkan Sony ECM-G1 untuk opsi praktis berbentuk mikrofon shotgun.

Meski mikrofon kamera Sony sudah dirancang pas untuk vlogging – terutama untuk seri kamera seperti Sony ZV-1 – tetap saja memiliki Batasan mengingat dimensinya yang dibuat menyatu dengan bodi. Sementara bagi para vlogger yang ingin raih interaksi lebih tinggi dengan pengikut di YouTube atau media sosial lainnya harus bisa membuat konten video dengan suara berkualitas tinggi.

Setidaknya ada tiga poin utama yang ditawarkan lewat mikrofon shotgun kompak Sony ECM-G1, yakni kemudahan penggunaan, kualitas perekaman, serta peredaman noise. Ketiganya bakal mampu meningkatkan kualitas video yang pengguna rekam, dan kompatibel untuk berbagai jenis kamera Sony. Mulai dari kamera satu, mirrorless, sampai smartphone Xperia mereka yang sayangnya absen hadir resmi.

Baca juga: Sony ECM-B10 Diluncurkan, Mikrofon Shotgun Kompak dengan Noise Reduction

Dimensi Kompak, Mudah Digunakan

Sony ECM-G1

Ketika membuat konten ala vlog, tentunya kreator konten bakal terasa lebih nyaman untuk membawa seperangkat kamera yang tidak membebani mereka. Selain kamera, aksesori pasangan seperti mikrofon juga bisa menambah berat keseluruhan. Sony ECM-G1 sendiri memiliki bobot ringan, hanya 34 gram saja. Dimensinya pun ringkas sehingga mudah dibawa bahkan dibiarkan terpasang ke kamera.

Untuk menggunakan Sony ECM-G1, tak perlu gunakan setup yang rumit. Cukup pasangkan perangkat ini lewat MI Shoe, tanpa baterai dan kabel. Dengan begitu, mikrofon juga tak bakal menghalangi monitor yang umumnya bisa dilipat baik ke samping atau ke depan.

Namun supaya bisa digunakan ke perangkat lain, Sony menyertakan jack mikrofon dalam paket penjualan Sony ECM-G1 untuk disambungkan ke smartphone. Demi hadirkan kualitas audio tinggi, terdapat kapsul mikrofon berdiameter cukup besar mencapai 14,6mm. Sehingga kumpulan suara lebih jernih. Juga terintegrasi dengan peredam anti-getaran, untuk minimalisir kebisingan yang diakibatkan oleh gerakan kamera.

Harga Sony ECM-G1 Lebih Terjangkau

Sony ECM-G1

Konten vlogging umumnya lebih mementingkan suara yang muncul dari apa yang ditangkap oleh lensa kamera, alias bagian depan. Kalau mikrofon kamera terintegrasi rekam suara 360 derajat, Sony ECM-G1 dirancang khusus untuk mengumpulkan suara dari sisi depan saja. Berkat gaya penangkapan suara super-cardioid, lebih efektif untuk redam suara dari tiga sisi lainnya.

Lewat noise reduction, Sony ECM-G1 akan memastikan bila suara yang ditangkap hanya dari bagian depan, cocok untuk pengambilan video selfie dan konten yang menampilkan obyek di depan kamera. Di dalam ruangan, mikrofon Sony terbaru ini juga bisa mengurangi efek gema dari dinding dan suara lain di sekitar. Sehingga percakapan terdengar lebih jernih.

Tertarik untuk membeli? Mikrofon kamera praktis satu ini sudah tersedia sejak bulan Agustus 2022 kemarin di ritel resmi Indonesia. Harga Sony ECM-G1 dibanderol Rp2,299 juta. Jadi alternatif dari mikrofon Sony lainnya seperti Sony ECM-B10 yang dijual seharga Rp3,999 juta, mendukung mode super-direksional.



from Gizmologi https://ift.tt/cmqo9Zf
via IFTTT