Jakarta, Gizmologi – Xiaomi dikabarkan bakal memperluas lini produknya dengan terjun ke bisnis mini PC desktop. Perusahaan asal Tiongkok itu disebut akan merilis dua produk mini PC.

Rencana ini diketahui dari bocoran produk yang disebut akan diperkenalkan pada 1 Desember 2022, sebelum akhirnya event itu ditunda karena meningglanya mantan Sekjen Partai Komunis Tiongkok, Jiang Zemin. Berdasarkan bocoran gambar yang beredar, perangkat PC desktop besutan Xiaomi itu tampaknya memakai format small form factor (SFF) dan mini PC.

Produk pertama diprediksi memiliki nama Xiaomi Host Mini PC. Perangkat ini disebut akan memiliki spesifikasi entry level dalam bentuk barebon, alias tidak dilengkapi komponen seperti RAM, SSD dan sejenisnya.

Meski begitu, PC desktop ini memiliki dual slot dedicated GPU untuk motherboard Mini-ITX. PC barebone ini juga dilengkapi power supply yang disertakan terbilang kecil, hanya berkapasitas 100W.

Kasing perangkat ini juga memiliki pelat khusus di bagian belakang dengan tombol Windows dan kombo tombol ‘M’ yang tergambar di atasnya. Lalu, perangkat ini juga memiliki sakelar mekanis yang dipasang di bagian belakang.

Baca Juga: Bocoran Penampakan Xiaomi 13 Pro, Kamu Lebih Suka yang Mana?

Produk Mini PC Xiaomi

Xiaomi Mini PC 1440x1080 1
Model Barebone Mini PC Xiaomi

Sementara produk lainnya yang akan diperkenalkan adalah Xiaomi Mini PC. Sesuai namanya produk ini memiliki form factor berukuran kecil yang ada di pasaran seperti Mac Mini atau Intel NUC.

Sayangnya belum ada spesifikasi resmi kedua perangkat ini. Namun kabarnya salah satu dari perangkat ini akan mengusung prosesor AMD Ryzen 7 6800H APU dengan integrated GPU RDNA2 Radeon 680M, serta memori 16GB, serta SSD 512GB.

Kedua perangkat Mini PC Xiaomi ini kemungkinan akan dirilis bersamaan dengan peluncuran smartphone flagship terbaru Xiaomi, Xiaomi 13 series. Lalu untuk harga, perangkat mini PC ini diperkirakan akan dibanderol dengan harga CNY 2999 atau sekitar Rp 6,6 juta untuk model tanpa storage dan memori.

Tapi itupun juga masih sebatas rumor, karena belum ada informasi resmi dari pihak Xiaomi. Meski begitu Gizmo friends yang tertarik bisa menyiapkan budget untuk membeli perangkat ini setelah dirilis resmi.



from Gizmologi https://ift.tt/OrmVhGd
via IFTTT