Jakarta, Gizmologi – Game Hogwarts Legacy sedang naik daun, bahkan berhasil memecahkan rekor sebagai game yang tayang di streaming Twitch sebagai single-player game yang paling banyak ditonton. Sayangnya kepopuleran game ini justru dimanfaatkan sejumlah penjahat siber untuk menyusupkan malware jahat.
Pakar keamanan siber menemukan situs yang berbahaya bermunculan seiring perisilan game “Hogwarts Legacy”, yang diangkat dari serial Harry Potter. Di mana game ini telah resmi diluncurkan pada 10 Februari lalu, dan gamer bisa membeli game ini di platform steam maupun konsol PlayStation 5, Xbox series dan Nintendo Switch.
“Dengan basis penggemar yang begitu besar, gim ini telah menjadi target penjahat dunia maya yang ingin memanfaatkan popularitas kisah terkenal dunia tersebut,” kata pakar keamanan siber di Kaspersky Olga Svistunova, dalam siaran persnya, Selasa (14/2/2023).
Kaspersky menemukan berbagai situs menawarkan unduhan game “Hogwarts Legacy” untuk perangkat komputer. Alih-alih mendapatkan game yang telah di-crack, pengguna justru mengunduh malware berbahaya.
Game Hogwarts Legacy
Perangkat lunak berbahaya itu bervariasi, bisa berupa adware yang akan menampilkan iklan di layar gawai sampai trojan, yang bisa mengumpulkan informasi secara diam-diam. Supaya tidak terkecoh dan berakibat perangkat komputer disusupi malware, Kaspersky menyarankan pengguna internet hanya membeli dan mengunduh gim “Hogwarts Legacy” dari situs resmi.
“Saran kami selalu waspada dan hanya mengunduh game dari toko aplikasi resmi dan jangan lupa untuk menggunakan solusi keamanan terpercaya,” tambah Olga.
Jika memungkinkan, pengguna bisa memasang autentikasi dua faktor pada akun game. Pasangi perangkat dengan perangkat lunak proteksi keamanan supaya terlindungi dari ancaman dunia maya saat bermain game.
Gunakan juga kata sandi yang kuat dan unik untuk setiap akun. Jangan tergoda membuat kata sandi yang sama pada setiap akun. Jika kata sandi berbeda, ketika salah satu akun dicuri, maka akun lainnya tidak terpengaruh.
Baca Juga: Waspadai Link Phishing yang Menyamar jadi Google Translate Palsu
Perlu diketahui, meski Hogwarts Legacy mengangkat kisah yang berlatar belakang semesta Harry Potter, Portkey Games sebagai publisher menyebut game ini bukan merupakan adaptasi langsung dari buku maupun film yang sudah ada. Hogwarts Legacy merupakan game RPG single player dengan konsep open world. Dalam game ini, pemain akan berperan sebagai siswa di sekolah sihir Hogwarts dengan latar dunia sihir tahun 1800-an.
Para pemain akan diajak untuk melakukan berbagai perjalanan di dunia sihir Harry Potter, sekaligus mengembangkan kemampuan mereka. Pemain dapat belajar merapal mantra, membuat ramuan, hingga menjinakkan hewan-hewan ajaib di dunia tersebut. Dalam game ini, pemain menentukan asrama mereka di Hogwarts sekaligus melakukan personalisasi pada karakter yang dimainkan. Sejalan dengan perkembangan, pemain juga bisa mengembangkan gaya bertarung mereka sendiri.
Artikel berjudul Awas Malware Berkedok Game Hogwarts Legacy yang ditulis oleh Aditya Fajar pertama kali tampil di Gizmologi
from Gizmologi https://ift.tt/GkfVQD0
via IFTTT
0 Komentar