Jakarta, Gizmologi – Sebentar lagi, OPPO Indonesia bakal meresmikan smartphone flagship terbarunya yang sekaligus pertama dengan layar lipat. Sembari membuka sesi pre-order, OPPO menginformasikan bila seri OPPO Find N2 Flip jadi flagship pertama yang diproduksi secara lokal, di pabrik OPPO yang berada di wilayah Tangerang, Indonesia.

Ya, ini adalah smartphone flip pertama dari OPPO. Namun untuk layar lipat sendiri, bukan yang pertama, karena OPPO telah rilis seri Find N sejak tahun lalu, hanya saja tidak tersedia resmi di Tanah Air. Karena merupakan generasi terbaru, OPPO Find N2 Flip gunakan desain hinge baru. Janjikan sistem lipatan yang lebih kuat serta layar yang lebih mulus lipatannya—tanpa crease atau bekas lipatan.

Untuk menunjukkan proses produksinya secara lokal, OPPO Indonesia mengajak kami mengintip langsung proses pembuatan OPPO Find N2 Flip. Mulai dari perakitan, pengemasan, hingga proses pengujian sampai puluhan ribu kali. Demi berikan standar kualitas tinggi bagi para konsumennya.

Baca juga: Banyak Peminat, Pemesanan OPPO Find N2 Flip Kini Tersedia di Shopee

OPPO Bawa Sejumlah Mesin Khusus Untuk Produksi Find N2 Flip

Produksi OPPO Find N2 Flip

Ya, kalau beberapa generasi smartphone flagship OPPO sebelumnya hadir resmi di Tanah Air melalui TKDN software, OPPO Find N2 Flip dibuat berbeda. Mengikuti aturan baru dari pemerintah, OPPO merakit smartphone layar lipat perdananya secara penuh. Untuk hal ini, mengharuskan OPPO Indonesia membawa sejumlah mesin khusus. Apa saja?

Yakni mesin humidity khusus untuk memastikan tidak ada debu yang masuk, karena kamera OPPO Find N2 Flip perlu dirakit dari tingkatan lensa, alias tidak hadir dalam wujud sebuah modul sensor utuh yang cukup langsung dipasangkan. Juga ada mesin khusus untuk melakukan pemasangan antigores—karena permukaan layar lipatnya pakai material berbeda, tentunya bahan lapisan pelindung layarnya pun spesial. Tidak boleh ada gelembung sama sekali.

Produksi OPPO Find N2 Flip

Usaha tersebut menjadi pembuktian dari OPPO Indonesia dalam keseriusannya dalam menghadirkan smartphone berkualitas terbaik bagi konsumen di Indonesia. Juga sebagai catatan untuk para konsumen nantinya, di mana lapisan pelindung layar tersebut perlu dipasangkan dengan pihak resmi OPPO melalui service center resmi. Alias tidak bisa secara mandiri.

Lini produksi OPPO Find N2 Flip sendiri dibuat baru dan khusus, terdiri dari 85 orang, dan memerlukan waktu kurang lebih 90 menit untuk memproduksi perangkat sampai pengetesan. Durasi tersebut masih belum termasuk proses pengemasan alias packaging. Dan pengetesannya sendiri beragam, termasuk uji jatuh, uji port dan lainnya.

Punya Lipatan Layar Paling Halus

Produksi OPPO Find N2 Flip

Dirancang lebih kokoh dibandingkan generasi smartphone layar lipat OPPO pertama, OPPO Find N2 Flip memiliki modul lipat baru yang disebut dengan New Generation Flexion Hinge. Patrick Owen, Chief Marketing Officer OPPO Indonesia mengatakan, “dengan teknologi tersebut, smartphone ini menawarkan desain yang compact, fleksibel, dan tanpa celah engsel ketika ditutup. Sehingga meminimalisir masuknya debu ke smartphone.”

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, layar OPPO Find N2 Flip memiliki bekas lipatan paling dangkal paling minim di Indonesia, hanya 0,11mm. Meski begitu, fitur FlexForm Mode tetap hadir. Memungkinkan pengguna untuk membuka lipatan layar dari berbagai sudut, membantu ketika pengambilan foto maupun video.

“Seluruh komponen perangkat OPPO Find N2 Flip juga sudah diproduksi di pabrik OPPO Indonesia, dan ini merupakan bentuk keseriusan OPPO terhadap market Indonesia dengan menghadirkan produksi smartphone flagship untuk pertama kalinya di Tanah Air. Sehingga kami dapat melayani konsumen dengan semakin baik lagi,” tutup Patrick.

Artikel berjudul Find N2 Flip Jadi Smartphone Flagship OPPO Pertama yang Diproduksi di Indonesia yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/vqi9IDQ
via IFTTT