Jakarta, Gizmologi – Platform pembayaran digital Ayoconnect memperoleh lisensi Payment Initiation atau Acquiring Services (PIAS) dari Bank Indonesia (BI). Hal ini bertujuan untuk memberi pengalaman pembayaran tunggal dan berulang menjadi lebih nyaman bagi konsumen dan bisnis.

“Keberhasilan kami dalam mendapatkan lisensi PIAS merupakan wujud komitmen untuk meyakinkan mitra usaha dan pengguna akhir bahwa teknologi ini diatur dengan benar dengan mempertimbangkan perlindungan konsumen,” ujar CEO dan Founder Ayoconnect Jakob Rost dalam pernyataannya, Senin (5/6).

Ia menjelaskan pembayaran debit otomatis menawarkan banyak manfaat seperti efisiensi waktu untuk mengumpulkan dana, mengurangi biaya pengumpulan, mengurangi pembayaran yang terlambat sekaligus tingkat gagal bayar pinjaman.

Melalui pembayaran debit otomatis, berbagai perusahaan seperti utilitas, asuransi, layanan streaming maupun internet, termasuk startup dan UMKM, dapat memberikan pilihan pembayaran reguler dan pembayaran tunggal berbasis digital kepada konsumen yang telah memberikan persetujuan.

Baca Juga: Ayoconnect Hadirkan Solusi Kartu Virtual yang Didukung Mastercard

Lisensi PIAS dari Bank Indonesia

Ayoconnect PIAS

Saat ini, Direct Debit Ayoconnect telah digunakan oleh berbagai bank rekanan di antaranya adalah BRI, Bank Mandiri, CIMB Niaga, BNI, Bank Danamon, Bank Syariah Indonesia, dan Bank Neo Commerce.

“Kedepannya, kami akan terus menjunjung tinggi pelaksanaan prinsip-prinsip good corporate governance dan etika bisnis dalam menjalankan kegiatan usaha dan terus meningkatkan layanan yang kami sediakan kepada setiap dan seluruh mitra Ayoconnect,” ujarnya.

Mengutip informasi dari laman resmi BI, aktivitas PIAS merupakan layanan penerusan transaksi pembayaran serta merupakan jenis metode pembayaran baru yang didorong oleh perkembangan Open Banking. Secara sederhana, PIAS mengatur penyedia pihak ketiga (TPP) berlisensi untuk mematuhi ketentuan demi menjamin keamanan nasabah dalam melakukan pembayaran melalui transfer bank langsung dari rekening bank nasabah.

Artikel berjudul Prioritaskan Keamanan Ayoconnect Peroleh lisensi PIAS dari BI yang ditulis oleh Aditya Fajar pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/vRIMj9J
via IFTTT