POCo M3 Phone

Xiaomi Indonesia baru saja mengambil langkah berani untuk membatalkan sejumlah transaksi pembelian POCO M3 bernilai miliaran rupiah di Lazada. Padahal sebelumnya, POCO M3 dilaporkan terjual habis lebih dari 50.000 unit smartphone hanya dalam waktu lima menit pada penjualan perdana tanggal 26 Januari 2021.

Produk terbaru kelas entry dari POCO ini dipasarkan di tiga channel online yakni Lazada, Akulaku, dan mi.com, serta channel offline yakni Mi Store. Channel penjualan offline di Mi Store juga dipadati oleh konsumen yang antusias membeli.

Baca juga: Poco M3 Rilis di Indonesia, Jawara Baru Kelas Entri Harga Mulai Rp1,8 Jutaan

Diduga ada aktivitas tak wajar saat pembelian POCO M3

harga POCO M3Langkah Xiaomi atau Poco membatalkan sejumlah transaksi tersebut punya alasan kuat. Hal itu dilakukan karena temuan sejumlah transaksi yang teridentifikasi sebagai aktivitas tidak wajar. Transaksi tersebut dicurigai bisa mengarah pada tindakan yang merugikan banyak pihak.

Andi Renreng, Product PR Manager Xiaomi Indonesia, mengatakan bahwa keputusan ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk memerangi pihak yang menjual kembali produk yang didapatkan melalui flash sale dengan harga di atas harga resmi sehingga merugikan POCO fans lainnya.

Inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen POCO untuk memastikan POCO fans bisa menikmati produk smartphone dengan harga resmi, serta membangun ekosistem penjualan dan distribusi di Indonesia yang lebih sehat.

“Kami berkomitmen untuk melindungi konsumen dan memastikan semua orang mendapatkan kesempatan yang sama untuk mendapatkan inovasi dan teknologi dari smartphone POCO. Kami memohon maaf apabila ada yang terkena dampak dari pembatalan ini, semoga memahami bahwa kami melakukannya demi kepentingan bersama,” kata Andi.

Pembatalan akan diikuti dengan penjualan tambahan yang digelar pada tanggal 29 Januari 2021 pukul 10.00 WIB di Lazada, sementara penjualan tanggal 2 Februari akan dilakukan sesuai jadwal semula. Apabila ada konsumen yang terdampak oleh pembatalan ini, POCO menyarankan untuk bisa mengikuti kembali flash sale di Lazada.

Spesifikasi dan harga POCO M3

POCO M3 harga indonesiaSebagai informasi, POCO M3 diluncurkan secara resmi di Indonesia pada 21 Januari 2021. Smartphone ini merupakan debut dari seri M yang mengincar segmen entry-level dengan performa, desain, serta fitur yang memanjakan pengguna. Seri baru ini dibangun berdasarkan kesuksesan jajaran produk dari POCO Global dengan smartphone kelas flagship melalui seri F, serta kelas mid-range dengan seri X, menjadikan brand ini sebagai standar baru untuk para penggemar teknologi.

Daya tarik smartphone berjulukan “The New Entry-Level Killer” ini terletak pada penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 662, layar 6,53” resolusi Full HD+, kamera sensor 48MP dilengkapi sejumlah fitur foto dan video, dan baterai 6.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 18W.

Terdapat tiga varian warna yang bisa dipilih yakni Power Black, Cool Blue, dan POCO Yellow untuk menjadikan POCO M3 sebagai pendamping aktivitas harian pengguna.  Ada dua varian yang dipasarkan, yaitu kapasitas memori 4GB + 64GB harga Rp1.799.000,00 dan memori 6GB + 128GB yang dijual dengan harga Rp2.199.000,00.

 



from Gizmologi https://ift.tt/3r364ZD
via IFTTT