steam summer sale 2021

Pertengahan tahun jadi waktu yang dinantikan gamer PC di seluruh dunia. Karena saat musim panas (summer) di bagian barat dunia inilah, ada event digital yang tak boleh dilewatkan. Apalagi jika bukan event Steam Summer Sale 2021 yang dihelat mulai 25 Juni – 9 Juli 2021 di homepage mereka. Waktu yang tepat untuk para gamer menghabiskan tabungan mereka selama berbulan-bulan.

Gabe Newell atau juga dikenal sebagai Lord Gaben, sebagai founder Steam, menjadikan event summer sale ini sebagai ajang korting besar-besar beragam judul game di katalog Steam. Mulai dari judul game indie, medioker, sampai kelas AAA kebagian potongan harga bervariasi. Strategi yang sering membuat kalap para gamer sehingga asal membeli game yang belum tentu dimainkan.

Daripada menyesal nanti dan hanya memenuhi memori simpan PC atau laptop-mu karena membeli game yang belum tentu dimainkan. Gizmologi coba merekomendasikan 10 judul game menarik di Steam Summer Sale kali ini. Berasal dari beragam genre yang mungkin bisa menjadi favoritmu juga di setelah memainkannya.

Inilah dia 10 judul game rekomendasi Gizmologi di Steam Summer Sale 2021.

 Horizon Zero Dawn Complete Edition (Diskon 40% – Harga Rp 125.999)

steam summer sale

Sambil menunggu rilisnya sekuel Horizon Forbidden West akhir tahun 2021 nanti. Kenapa tidak memainkan kembali seri awalnya terlebih dulu. Atau jika kamu belum pernah memainkannya, maka ini saat yang tepat.

Mengisahkan perjalanan Aloy yang hidup di dunia yang dikelilingi mesin, untuk mencari jawaban dari masa depan hidupnya. Sebagai sebuah game yang memenangkan banyak penghargaan, Horizon Zero Dawn sangat layak dicoba. Pada seri lengkap ini sudah termasuk ekspansi The Frozen Wilds dan beragam item lain.

Cyberpunk 2077 (33% – Rp 468.999)

steam summer sale

Jika kamu pernah ragu untuk membeli game Cyberpunk 2077 karena masalah yang menyertainya. Mungkin inilah waktu yang tepat untuk mencicipi game tersebut. Diskonnya memang tidak besar-besar amat, tapi tentu lebih baik daripada beli di harga penuh. Apalagi CD Projekt juga akan memberi update mayor ke-2 di pertengahan tahun ini. Artinya ada potensi game ini semakin dapat dinikmati dengan lebih baik.

Ghostrunner (50% – Rp 172.500)

steam summer sale

Game ini mendapat respon yang sangat positif di Steam. Ditambah begitu banyak puja-puji dari berbagai media game global. Ghostrunner yang dikembangkan One More Level dianggap memiliki gameplay inovatif sekaligus memukau. Membuatnya langsung mendapat tempat di hati para gamer maupun kritikus game.

Untuk game yang baru rilis pada Oktober 2020 lalu, diskon hingga setengah harga sebelum mencapai satu tahun usianya jelas jadi tawaran menarik bagi para gamer. Apa kamu tertarik?

Death Stranding (60% – Rp 331.600)

steam summer sale

Hideo Kojima mungkin jadi alasan kenapa judul game Death Stranding bisa diterima oleh gamer di seluruh dunia. Meskipun jika bicara gameplay, ada banyak orang yang menyebutnya sebagai game kurir pengantar paket. Lelucon yang muncul bersamaan dengan kekaguman pada ide sang kreator, karena telah membuat genre unik yang tak terbayangkan sebelumnya.

Diisi oleh cast karakter seperti Norman Reedus, Mads Mikkelsen, Léa Seydoux, hingga Lindsay Wagner. Membuat game ini semakin layak dikoleksi, sekaligus melengkapi daftar  karya kreator legendaris, Hideo Kojima.

Baca juga: Review Modern Warships Sea Battle: Intensitas Pertempuran Bikin Nagih

Half Life: Alyx (40% – Rp 149.999)

steam summer sale

Virtual Reality (VR) adalah konsep game masa depan yang kini telah hadir di hadapan kita semua. Dan Half LIfe: Alyx boleh dibilang jadi salah satu judul yang mampu mengaplikasikan konsep tersebut ke dalam gamenya.  Valve mengembangkan game ini dengan begitu baik agar dapat diterima gamer yang hendak memainkan game berkonsep VR.

Menceritakan tentang pertarungan tak imbang dengan ras alien yang dikenal sebagai The Combine, game ini mengambil latar waktu di antara Half-Life dan Half-Life 2. Gamer akan memainkan karakter bernama Alyx Vance yang berusaha melanjutkan penelitian dari ayahnya dan mengembangkan perangkat untuk mengalahkan Combine.

The Witcher 3: Wild Hunt (80% – Rp 71.999)

steam summer sale

Satu lagi game dari CD Projekt yang pantas untuk masuk dalam daftar beli di Steam Summer Sale 2021. The Witcher 3: Wild Hunt memang telah rilis sejak 2015, lima tahun lewat. Namun keseruan game ini tetap tidak bisa diabaikan begitu saja. Apalagi dalam ajang diskon kali ini ada potongan hingga 80%! Sebuah game AAA di bawah seratus ribu tentu sudah bisa dibilang murah.

Ada dua paket penjualan lain dalam edisi summer sale ini. Yakni versi bundle tiga game The Witcher (Rp 95.307) dan The Witcher 3: Wild Hunt Game of The Year Edition (Rp 89.800). Kesemuanya memang terlihat menggiurkan, ya?

Sense – 不祥的预感: A Cyberpunk Ghost Story (35% – Rp 70.849)

steam summer sale

Jika kamu bosan dengan visualisasi game 3 dimensi yang jadi konsumsi game kelas AAA. Tidak ada salahnya mencoba game indie satu ini. Memberikan format visual 2.5 dimensi, Sense terinspirasi dari judul game horor populer seperti Clock Tower dan Fatal Frame. Uniknya genre horor yang diusung dibalut dengan sajian latar bernuansa masa depan ala cyberpunk.

Kekuatan cerita dan atmosfir dalam game ini menjadi aspek kekuatan utama. Jika kamu tidak keberatan untuk membeli versi bundle dengan tambahan fitur lain, maka harganya pun mendapat diskon hingga 45% menjadi Rp 137.570.

Mass Effect Legendary Edition (17% – Rp 704.670)

steam summer sale

Melihat harga yang ditawarkan game ini, memang tampak seperti bukan harga diskon. Tentu ada alasan kenapa nilai jual Mass Effect tidak kunjung bersahabat untuk sebagian besar gamer. Kualitas visual dan solidnya cerita dalam game inilah yang menjadikan Mass Effect tetap layak ditebus dengan harga tinggi.

Diskon ‘sedikit’ itu sebenarnya masih cukup menarik, apabila kamu melihat dari apa yang didapat. Tiga seri Mass Effect menjadi bagian dari paket harga. Ditambah dengan beragam senjata, armor, dan paket lain yang menambah variasi permaianan. Pada seri ini juga mengalami remastered dan optimisasi visual 4K Ultra HD.

What Remains of Edith Finch (65% – Rp 47.599)

steam summer sale

Pemenang of Best Game at the 2018 BAFTA Game Awards, pemenang Best Narrative awards GDC 2018 Choice Awards, 2018 SXSW Gaming Awards, dan The Game Awards 2017, menjadi bukti bahwa game ini bukan kaleng-kaleng.
What Remains of Edith Finch merupakan game naratif yang mengeksplorasi pengalaman traumatis dari keluarga Finch. Menghabiskan waktu kurang lebih 3 jam untuk menyelesaikan game ini, gamer dijamin mendapatkan pengalaman yang belum pernah didapat dari judul lain. Tertarik? 

Forza Horizon 4 (50% – Rp 124.999)

steam summer sale

Satu judul game sport yang tidak boleh dilewatkan dalam event Steam Summer Sale ialah Forza Horizon 4. Game balap mobil yang satu ini memang lumayan mendominasi beberapa tahun belakangan. Menjelang rilisnya seri terbaru Forza Horizon 5 pada November 2021 mendatang, membuat hype dari game seri ini kembali terangkat.

Kamu bisa mendapatkan paket pembelian berbeda dari Forza Horizon 4, yakni versi Deluxe Edition (Rp 164.999) dan Ultimate Edition (Rp 179.999). Tapi jika belum terlalu yakin coba dulu dari versi Standar-nya saja. 

 

So, itu tadi 10 judul game rekomendasi untukmu yang bisa didapatkan pada Steam Summer Sale. Memang subjektif. Tapi tidak ada salahnya dicoba jika kamu tidak tahu mau dihabiskan untuk game apa di sana. Apalagi jika kamu belum pernah memainkan semua atau salah satu game dalam daftar tersebut.



from Gizmologi https://ift.tt/3qsdZAF
via IFTTT