Jakarta, Gizmologi – Gejolak Harga cryptocurrency (kripto) pagi ini menunjukkan nilai yang bervariasi, setelah terpuruk dalam 24 jam terakhir. Meski begitu, aset kapitalis seperti Bitcoin (BTC) masih mengalami penguatan 1,51% di US$52.549 per keping atau sekitar Rp747,0 jutaan.
Melansir data Reuters, aset kripto mendapatkan sentimen positif setelah Presiden El Salvador Nayin Bukele melakukan pembelian 200 Bitcoin pertamanya. Pengumuman ini, membuat harga Bitcoin melonjak dalam satu hari, sebelum El Salvador secara resmi mengadopsinya sebagai alat pembayaran yang sah bersama dolar AS.
Baca Juga: Cuan! Harga Bitcoin Ditransaksikan Rp700 Jutaan per Koin
Sementara untuk Ethereum (ETH) terlihat stagnan dan cenderung melemah, di mana harga terakhir di Rp55,8 juta (terkoreksi 0,16%). Litecoin (LTC) juga terkoreksi 2,69% di mana harga terakhir Rp 3,11 juta per koin.
Tammy Da Costa, analis dari DailyFX menuliskan saat ini harga Bitcoin dipengaruhi rilis NFP (Non-Farm Payrolls) AS. Datanya memang mengecewakan dan membuat USD terkoreksi. Hal ini membuat BTC/USD melanjutkan kenaikannya pada kisaran USD56.000-USD56.300.
Hal serupa juga dialami alternatif coin lainnya seperti, XRP yang mengalami kenaikan 3,82% ke Rp19.521. Di sisi lain, nilai Dogecoin pagi ini terpantau turun 2,09% atau dibanderol RP4.331 per koin, dendati demikian dalam sebulan terakhir aset kripto berlogo anjing shiba itu sudah naik 46%.
from Gizmologi https://ift.tt/2X1vMnJ
via IFTTT
0 Komentar