Jakarta, Gizmologi – Jam tangan pintar Huawei Watch GT 3 resmi dijual di Indonesia, pada 27 November kemarin. Dalam penjualan hari pertama di periode ini, Huawei mengungkapkan Watch GT 3 berhasil terjual lebih dari 2.000 unit.
“Saat ini, hadirnya smartwatch dan wearables seperti Huawei WATCH GT 3 telah merevolusi perawatan kesehatan dengan cara yang baru dengan memungkinkan pengguna memantau langsung dari pergelangan tangannya,” tutur Country Head Huawei CBG Indonesia, Patrick Ru dalam ketererangan resmi yang diterima, Minggu (28/11).
Huawei Watch GT 3 sendiri hadir dengan dua pilihan varian, yakni Classic Edition dan Active Edition. Masing-masing varian smartwatch ini hadir dengan dua ukuran, yakni 46mm dan 42mm.
Untuk harga, Huawei Watch 46mm Classic Edition dengan strap kulit coklat dibanderol Rp 3.499.000. Sementara untuk varian Active Edition dengan strap fluoroelastomer hitam seharga Rp3.399.000 dan mendapatkan gratis strap fluoroelastomer senilai Rp299.000.
Lalu untuk Huawei Watch GT 3 42mm Elegant Edition yang memiliki strap kulit putih dijual Rp 3.499.000, sedangkan varian Active Edition dengan strap fluoroelastomer hitam dijual Rp 3.399.000 dan konsumen juga akan mendapatkan strap kulit putih gratis senilai Rp 399.000.
Jam pintar Huawei Watch GT 3 bisa dipesan melalui e-commerce, seperti JD.ID, Shopee, BliBli, Lazada, Tokopedia, dan Eraspace. Sedangkan untuk pre-order offline, konsumen dapat mengunjungi Huawei HES di kota-kota besar, atau outlet Erafone Urban Republic di seluruh Indonesia.
Kemampuan Huawei Watch GT 3
Sebagai jam pintar yang dilengkapi fitur pemeliharaan kesehatan, Huawei Watch GT 3 bisa menjadi asisten ketika beraktivitas dan berolahraga. Pengukuran kemampuan lari terbaru dari Huawei, Running Ability Index (RAI), menggunakan riwayat detak jantung lari, kecepatan, dan data lainnya untuk menganalisis kinerja lari setelah setiap latihan, yang memudahkan pengguna untuk memahami kemajuan latihan dan menyaksikan peningkatan secara nyata.
“Pengguna dapat lebih memanfaatkan teknologi dan inovasi yang kami bawa dalam smartwatch terbaru kami dan memulai perjalanan gaya hidup sehat mereka,” kata Patrick.
Smartwatch ini juga dibekali dengan rotating crown yang menawarkan pengalaman interaksi dengan gaya baru. Kehadiran rotating crown merupakan alternatif dari fungsi layar sentuh untuk beberapa skenario, seperti pengoperasian saat tangan basah, termasuk fungsi quick action.
Sementara untuk kemampuan pemantauan yang lebih baik salah satunya ada di fitur SpO2 Monitoring. Adapun sistem deteksi di Watch GT 3 ditingkatkan dengan sensor baru, sehingga lebih akurat dan berkelanjutan.
Baca Juga: Smartwatch Huawei Watch GT 3 Sudah Bisa Dipesan, Harga Rp3 Jutaan
Huawei juga membekali smartwatch ini dengan teknologi TruSeen 5.0 Plus untuk mengukur denyut jantung lebih akurat. Hal itu dimungkinkan sebab smartwatch ini memiliki jumlah sensor yang lebih banyak, peningkatan pada algoritma untuk kemampuan pembacaan lebih baik, termasuk desain lebih ergonomis.
Watch GT 3 menjalankan sistem operasi HarmonyOS dan menjadi perangkat wearable pertama yang menggunakannya. Tampilan launcher smartwatch ini juga diperbarui dengan desain chessboard, sehingga lebih nyaman digunakan.
Huawei menjanjikan daya tahan baterai hingga 14 hari untuk ukuran 46mm, sedangkan ukuran 42mm mampu bertahan hingga 7 hari. Kedua varian ini juga sudah mendukung pengisian daya nirkabel. Huawei Watch GT 3 mampu mendukung 100 mode latihan dan 18 olahraga profesional.
from Gizmologi https://ift.tt/3lh83cg
via IFTTT
0 Komentar