Jakarta, Gizmologi – Samsung memang baru saja memperkenalkan duo smartphone 5G kelas menengah terbarunya secara global. Menariknya, keduanya sudah hadir secara resmi di Indonesia. Selain Galaxy A54, mari kita cek isi kotak alias unboxing Samsung Galaxy A34 5G yang juga tidak kalah menarik.

Baik Samsung Galaxy A54 & A34 5G sama-sama tampil dengan penyegaran desain, semakin terlihat premium. Bodi belakangnya dibuat menyerupai kaca untuk Galaxy A34, sementara Galaxy A54 sudah pakai material kaca asli. Sama-sama punya sertifikasi IP67, Galaxy A34 tersedia dalam tiga opsi warna berbeda.

Yang juga tidak kalah menarik, desain modul kameranya juga sudah dibuat mirip dengan Galaxy S23 Series. Tak lagi punya “pulau” kamera khusus, masing-masing dari tiga sensor yang ada di belakang seolah lebih terintegrasi dengan bodi belakang. Sebelum membeli, berikut unboxing Samsung Galaxy A34 5G yang prosesnya sangat singkat.

Baca juga: Dibanderol Rp2 Jutaan, Samsung Galaxy A14 4G Punya Baterai 5.000mAh

Unboxing Samsung Galaxy A34 5G

Unboxing Samsung Galaxy A34 5G

Bisa dibilang, Samsung jadi salah satu pelopor vendor smartphone Android yang mulai menghapus charger pada paket penjualannya. Setelah flagship, hal yang sama juga dibawa ke Galaxy A Series. Sehingga proses unboxing Samsung Galaxy A34 5G menjadi sangat sederhana.

Ketika dibuka, pengguna akan langsung disambut oleh perangkatnya sendiri, yakni Galaxy A34 5G. Di balik tutup boks, terdapat kotak yang berisikan pelontar kartu SIM, sejumlah dokumen seperti kartu garansi, serta kabel USB-C ke USB-C sepanjang 1 meter berwarna putih. Umumnya Samsung berikan bonus adaptor charger dengan kotak terpisah, atau pengguna bisa gunakan charger smartphone lama mereka.

Di Indonesia, harga Samsung Galaxy A34 5G dibanderol mulai Rp4,999 juta, dengan RAM 8GB serta penyimpanan internal 128GB. Juga tersedia dalam varian 256GB, dibanderol Rp5,399 juta. Samsung sediakan slot kartu microSD, namun SIM tray-nya berjenis hybrid. Sementara RAM-nya dapat diperluas hingga tambahan 8GB lewat fitur RAM Plus.

Unboxing Samsung Galaxy A34 5G
Slot kartu hybrid pada Galaxy A34 5G

Ketiga warna yang bisa dipilih adalah Silver, Graphite alias hitam, serta Awesome Violet. Opsi warna Silver sendiri terlihat mirip seperti salah satu opsi warna Galaxy Note10 terdahulu. Untuk pembelian dari situs resmi Samsung Indonesia hingga 31 Maret 2023, bisa mendapatkan bonus Spotify Premium 3 bulan, YouTube Premium 2 bulan, dan gratis Samsung Care+ selama 6 bulan.

Keunggulan Galaxy A34 5G

Warna Samsung Galaxy A34 5G

Dibandingkan generasi sebelumnya, ada sejumlah peningkatan menarik yang dibawa lewat Galaxy A34 5G. Selain dari segi desain, sektor layar juga kini lebih superior. Berukuran 6,6 inci, dan sudah mendukung refresh rate 120Hz. Sama-sama gunakan panel Super AMOLED beresolusi full HD+, dan juga masih gunakan waterdrop notch.

Layar Galaxy A34 5G juga sudah sangat nyaman digunakan di luar ruangan, mendukung hingga 1000 nits. Chipset-nya sendiri jalankan MediaTek Dimensity 1080 6nm, sementara di sektor kamera, spesifikasi di atas kertas masih sama. Samsung mengklaim ada peningkatan pada sektor video, berkat gabungan stabilisasi OIS + VDIS (EIS versi Samsung).

Untuk sektor daya, baterai Galaxy A34 5G juga masih berkapasitas 5,000 mAh, dan mendukung fast charging 25W. Seperti sang flagship, Samsung juga menjanjikan pembaruan OS hingga 4 tahun ke depan, serta pembaruan keamanan sampai 5 tahun.

Artikel berjudul Melihat Desain & Isi Kotak Samsung Galaxy A34 5G, Jadi Makin Stylish yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/NBdjElQ
via IFTTT