Jakarta, Gizmologi – Setelah bocoran terkait desain, spesifikasi sampai harga Galaxy A54 & Galaxy A34 muncul semakin banyak, akhirnya Samsung secara global meluncurkan duo jagoan terbarunya di kelas menengah tersebut. Membawa tagline “Awesome for Everyone”, Samsung Galaxy A54 & Galaxy A34 punya sejumlah peningkatan spesifikasi yang membuatnya lebih pas bagi konsumen.

Dalam sebuah rilis yang diterima Gizmologi (15/3), Samsung menegaskan tiga peningkatan utama lewat Galaxy A54 & Galaxy A34, yakni pada sektor kamera, layar, serta daya tahan baterai. Menurut TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business, Samsung Electronics, pihaknya memastikan akan lebih banyak orang dapat menikmati beragam inovasi yang transformatif lewat penawaran Galaxy A Series terbarunya.

Secara desain, baik Galaxy A54 & Galaxy A34 terlihat identik dengan bodi belakang yang dibuat lebih mirip Galaxy S23 Series. Keduanya sama-sama hadir dalam empat pilihan warna berbeda, membawa sertifikasi IP67, serta permukaan yang menyerupai kaca untuk tampilan yang lebih stylish.

Baca juga: Review Samsung Galaxy S23 Ultra: Flagship Android Terbaik (Awal) 2023

Diluncurkan secara serentak untuk pasar global, Samsung Electronics Indonesia juga akan segera membuka program pre-order Galaxy A54 & Galaxy A34. Mari kita bahas masing-masing varian satu persatu.

Samsung Galaxy A54 5G Pakai Cip Exynos Terbaru

Samsung Galaxy A54 5G

Jadi opsi yang paling premium di antara keduanya, Samsung Galaxy A54 5G hadir dengan desain yang relatif kompak. Dimensi layarnya 6,4 inci, dengan ketebalan 8,2mm dan bobot kisaran 200 gram. Yang baru kali ini adalah penggunaan panel Super AMOLED 120Hz yang sudah ditingkatkan lewat Vision Booster untuk memperjelas tampilan layar di bawah sinar matahari.

Pada bagian kamera, terdapat sensor 32MP f/2.2 di bagian depan. Sementara di belakang, kamera Galaxy A54 memiliki sensor utama 50MP f/1.8 dengan OIS, yang ditemani sensor 12MP f/2.2 ultra-wide dan 5MP f/2.4 macro. Untuk kualitas video yang lebih baik, OIS akan dipasangkan dengan VDIS alias EIS a-la Samsung. Disebutkan OIS yang lebih lebar dari 0,95 menjadi 1,5 derajat, agar bisa reduksi guncangan lebih efektif.

Samsung Galaxy A54 5G

Urusan performa, kali ini keduanya tidak hadir dengan chipset yang sama. Samsung Galaxy A54 jadi salah satu yang perdana gunakan Exynos 1380, alias chipset rilisan Februari lalu dengan fabrikasi 5nm. Ketika diluncurkan, Samsung unggulkan kemampuan AI yang bisa tingkatkan kualitas kamera—sebuah informasi yang tentunya perlu kita buktikan secara langsung nantinya.

Spesifikasi Galaxy A54 lainnya meliputi baterai 5,000 mAh dengan dukungan 25W fast charging, serta sistem operasi Android 13 yang dipasangkan bersama One UI 5.1. Selayaknya lini flagship, Samsung berani janjikan setidaknya 4 kali pembaruan versi Android dan 5 tahun pembaruan keamanan.

Samsung Galaxy A34 5G Bawa Layar Lebih Luas

Samsung Galaxy A34 5G

Beralih ke opsi yang lebih terjangkau dengan dimensi bodi lebih bongsor dari Galaxy A54 5G. Ya, Samsung Galaxy A34 5G memiliki layar sedikit lebih luas di 6,6 inci, gunakan spesifikasi layar yang sama di atas kertas. Begitu pula dengan kapasitas baterai, sistem operasi, dan desain secara keseluruhan. Uniknya, Galaxy A34 justru sedikit lebih ringan di 199 gram.

Perbedaan paling signifikan ada pada jenis chipset dan sensor kamera yang digunakan. Samsung Galaxy A34 memiliki kamera depan 13MP yang masih berbentuk waterdrop, sementara di belakang disematkan sensor utama 48MP f/1.8 dengan OIS dan ultra-wide yang juga turun resolusi ke 8MP. Untuk chipset, jalankan MediaTek Dimensity 1080 6nm.

Secara software, Galaxy A34 juga sama-sama hadir dengan janji 4 kali pembaruan OS dan 5 tahun pembaruan keamanan secara rutin. Spesifikasi Galaxy A34 terlihat cukup menjanjikan, membawa sejumlah peningkatan signifikan bila dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Harga Samsung Galaxy A54 & Galaxy A34 Resmi Indonesia

Spesifikasi Galaxy A34 5G 002 1

Di Indonesia, baik Galaxy A54 & Galaxy A34 sama-sama tersedia dalam dua opsi memori berbeda, dan masing-masing dibekali RAM 8GB. Untuk mendukung kemampuan multitasking, terdapat fitur RAM Plus yang bisa diperluas hingga 8GB, mengambil penyimpanan internal yang tersisa.

Harga Galaxy A54 sendiri dibanderol Rp5,999 juta (128GB) & Rp6,399 juta (256GB). Sementara harga Galaxy A34 tentunya lebih murah, masing-masing Rp4,999 juta & Rp5,399 juta untuk dua kapasitas penyimpanan yang sama.

Artikel berjudul Samsung Galaxy A54 & Galaxy A34 Diresmikan, Berikut Spesifikasi & Harga Resminya! yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/Eo8BUdy
via IFTTT