Bogor, Gizmologi – Wisata alam menjadi salah satu tren liburan yang popularitasnya kian meningkat pascapandemi. Selain menawarkan kenyamanan dan bisa lebih leluasa menghirup udara bebas, wisata alam juga mudah ditemukan di berbagai tempat. Salah satunya kawasan air terjun yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia, seperti Kawasan Curug Nangka Bogor yang cukup populer, maupun di berbagai tempat lain di Jawa, Bali, hingga Sumatera.

Untuk menuju ke tempat yang dimaksud, biasanya perlu menyusuri jalan dengan hiking di pegunungan yang membutuhkan fisik prima.  Buat kamu yang mau berwisata menikmati suasana air terjun atau curug, sekaligus mengabadikan momen, punya smartphone yang mumpuni tentu menghadirkan peace of mind.

Berkat berbagai fitur yang sesuai dengan karakteristik alam bebas pastinya bisa bikin lebih leluasa. Seperti Galaxy S23 Ultra 5G yang telah dibekali Adaptive Camera 200 MP, Zoom hingga 100x, Optical Image Stabilization (OIS) serta sertifikasi IP68 yang tahan air dan debu. Jadi tidak perlu takut saat membawa smartphone sambil basah-basahan.

Eksplorasi Curung Nangka di Ajang Technocamp 2023

AMWts8BhdxEmrRa2h5MeQAggwv0r4rJO7zvE30B8xteOWyzpVnlq1q47lDhGJ9jBb0JtOJbtBtCpisLevF78W3 f2P D6lLiUMnlgxepS TPUS crIEOAes=w1920 h1080

Di ajang TechnoCamp 2023 yang digelar FORWAT (Forum Wartawan Teknologi) pada 10 Maret yang lalu, kami menyempatkan diri untuk hiking ke kawasan Curug Nangka, Bogor. Karena memang lokasinya tidak terlalu jauh dari tempat menginap di Kebunsu, Bogor.

Curug Nangka berada di Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor. Obyek wisata ini masuk dalam kawasan Taman Nasional Halimun Salak. Merupakan salah satu alternatif wisata alam yang dapat dikunjungi pada akhir pekan dengan lokasi yang tak  terlalu jauh dari Jakarta. Di kawasan ini, pengunjung juga bisa berkemah jika ingin lebih menyatu dengan alam.

Di daerah sekitar gerbang masuk sampai menuju area berkemah banyak ditumbuhi oleh pohon Pinus (Pinus merkusii) sedangkan pada bagian atas dari objek wisata, disekitar area air terjun, terdapat gugusan vegetasi hutan alam tropis campuran.

Obyek wisata utama di komplek ini adalah keberadaan objek wisata tirta alami, yang berupa 3 buah air terjun, yaitu Curug Nangka, Curug Kaung dan Curug Daun, serta aliran sungai berbatuyang tercipta dari air terjun tersebut. Berdasarkan informasi yang tercantum di laman Taman Nasional Halimun Salak, sebenarnya ketiga air terjun ini merupakan rangkaian aliran air mulai dari Curug Kaung pada lokasi yang paling atas (dengan ketinggian sekitar 17 meter), Curug Daun di bagian tengah dan merupakan curug mini dengan tinggi hanya sekitar 2 meter, dan Curug Nangka pada bagian paling bawah, dengan ketinggian yang hampir sama dengan Curug Kaung.

Hasil foto hiking di Curung Nangka Pakai Galaxy S23 Ultra

Pada kesempatan ini, tentu dimanfaatkan juga untuk hunting foto menggunakan kamera dari smartphone terbaru. Perangkat yang dipilih adalah Samsung Galaxy S23 Ultra 5G yang memiliki 4 buah kamera belakang dan 1 kamera depan. Kamera belakang terdiri dari Ultra Wide Angle 12MP, Wide Angle 200MP, telephoto 10MP dengan 10x optical zoom, dan telephoto dengan 3x optical zoom. Sedangkan kamera depan dibekali sensor 12MP.

Dengan bekal tersebut, kita bisa merekam berbagai momen selama hiking di Curung Nangka dengan lebih nyaman. Berikut ini beberapa contoh hasil fotonya.

u2UpqcwG4zZDYKFJL q0AwPXfKLqIHiQeuwLS65qG64uyvLPMVtwWRHjuD4 1h6cvs94IHP6xQ5yJCjELb HcswFHitypzLmq0B0jG5c7ekoBML kbAbY0z46toZWZ3Du1 tezECsA=w1920 h1080

AMWts8Avfw iE3zICwo4NQfwKbOC qo06NanmKTW1ObyLozGBee4WniaqFzrGKIeEA2i7djkIfpCrhi3knNOJ31ClwCdBfgkUgLEG4D 9MoMB6HnSCKl734=w1920 h1080
Curug Kaung
AMWts8BPbVy7jCNeSdjpM1aSh8JTJFtj7ni0 U54QABBKyIkGNjs25Im6rRW1Yv 9 VhaZOzbqIbueMz2AvpsBLFLP3p aYAHLnRsvViCSKjUqmeAjdYPhP=w1920 h1080
Curug Nangka

Curug Kaung

eEb3Qfd2jNrhYju7ZhXBYuzNNePOghWEtFbBfZDfO7SJZ c3gNvHmsSQnFfKIvdSdUATMnUOgV3MEuPP1EHnVc e9FifnCakMFJj6W Fgn7KpZLfk8WpmjoCpw869XKQtVQOoanQOA=w1200 h768

5ZOacIHYRycpbEbsiwm899SteIEAsgdHQxZMFwX5VRqY8Q95WdpXVyrUlA1 oOXNfUMPdExu7iMtI8PiThX8gH9I1pSU9zeyKuRlQ7ytOAACAx1HtIw bCBr5Il0uhCBTlzKhWmH5w=w1200 h768

c9A8kaEu 6y24MJ9vgRoWWentCQ5BkhbS2jSjKGRC6BdeoEqrLEOiSGw268H6PIaYXFEN5mlcHNuNFDXY2cbqzlDALM93j 80ZMn50rm9d00RHBt7TdrfRXVZwVmBIUJeBP f5l9pg=w1200 h768

CPU70mak84OPBDALEgRJiPKdNP OjFOymTYK9LR41IzclnIoJ2DcAsDpX5El6ueSWtPYezupc5g0L9 gw8Sp9aCs1pOmy6gV rLcPie5nmRaDTmizVhZLRLRKN1wfXa7IuEfhlI22A=w1200 h768

Foto-foto yang lain bisa dicek di galeri Curug Nangka di  Google Photos

Artikel berjudul Technocamp 2023: Mengabadikan Kawasan Curug Nangka dari Lensa Galaxy S23 Ultra yang ditulis oleh Bambang Dwi Atmoko pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/Ycze6Fy
via IFTTT