Jakarta, Gizmologi – IBM dan SMI atau PT. Synnex Metrodata Indonesia berkolaborasi dengan tujuan untuk transformasi digital. SMI sudah terkenal sebagai distributor produk dan solusi ICT terkemuka. Kolaborasi IBM dan SMI ini berupa mitra atau konsumen dari SMI bisa menggunakan solusi IBM.

IBM sebagai perusahaan teknologi global memiliki produk software dan hardware serta yang terbaru produk AI generatif. Beberapa jenis produk tersebut bisa digunakan oleh mitra bisnis. Tentunya inovasi kolaborasi IBM dan SMI diharapkan membuahkan sesuatu yang beruntung bagi keduanya.

Dengan adanya inovasi solusi IBM, SMI mengharapkan perusahaan-perusahaan di Indonesia bisa meningkatkan daya saing dan produktivitas, berdasarkan teknologi yang terpercaya, bertanggung jawab. Sebaliknya, IBM mengharapkan bisnis partner dan distributor dapat membantunya untuk mempercepat inovasi dan mengembangkan solusi baru dengan lebih cepat dan efisien.

Baca Juga: Gandeng IBM, Kopi Kenangan Optimalkan Jaringan Ritel di Indonesia

“Tentunya banyak sekali, area-area solusi yang sejalan dengan misi Synnex Metrodata Indonesia dengan IBM memiliki fokus-fokus di dalam solusi-solusi terutama di area data analitik AI, cybersecurity, automation dan juga sustainability, karena kami ingin memberikan solusi-solusi yang berkesinambungan,” ujar Lie Heng, Director Synnex Metrodata Indonesia, di Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).

IBM dan SMI Percaya AI adalah Pilihan Terbaik

IBM dan SMI

Pasar Layanan Teknologi Informasi (TI) di Indonesia diperkirakan akan tumbuh sampai dengan USD 9 miliar pada tahun 2028. Data dari International Data Corporation (IDC) tersebut juga memprediksi area utama investasi IT adalah modernisasi, infrastruktur, optimalisasi aplikasi dan produktivitas perusahaan.

Saat ini, teknologi AI sedang populer dan diproyeksikan akan menghasilkan nilai $16 triliun pada tahun 2030. Dengan begitu teknologi ini bisa mendorong pertumbuhan dan membantu mengatasi beberapa tantangan paling mendesak di bidang jasa keuangan, layanan kesehatan, manufaktur, dan perubahan iklim.

Studi dari CEO IBM 2023 mengungkapkan bahwa 75% CEO yang disurvei secara global percaya bahwa organisasi yang mengadopsi AI generatif akan memiliki keunggulan kompetitif. Oleh karena itu IBM menghadirkan teknologi AI Generatif miliknya bernama Watsonx. AI Generatif Watsonx ini cukup berguna untuk para pebisnis di Indonesia yang ingin mengembangkan bisnis mereka.

Ini bukanlah AI pertama yang dihadirkan oleh IBM. Perusahaan ini sudah menghadirkan teknologi superkomputer pada tahun 1996 bernama Deep Blue. Namun tentunya, Watsonx yang hadir di 2023 teknologinya lebih mumpuni dan bisa diandalkan. Watsonx memanfaatkan foundation model, dikembangkan berdasarkan prinsip-prinsip etika yang menjadi komitmen IBM.

Watsonx juga dikatakan menyediakan akses layanan mandiri dan semua yang dibutuhkan bisnis seperti perangkat, teknologi, infrastruktur, dan pakar konsultasi dalam skala besar di satu tempat. Dengan begitu, generatif AI Watsonc mampu dimanfaatkan oleh pebisnis secara maksimal.

Nantinya 5.200 lebih mitra yang tercatat pada SMI akan menggunakan solusi teknologi IBM. Upaya IBM dan SMI ini juga bertujuan untuk menuju Indonesia Emas 2045.

Artikel berjudul IBM dan SMI Kolaborasi Hadirkan Solusi AI Generatif untuk Mitra Bisnis yang ditulis oleh Zihan Fajrin pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/IT0PVhk
via IFTTT