Jakarta, Gizmologi – Layanan Instagram dilaporkan tumbang oleh sebagian pengguna. Mereka yang terdampak melaporkan jika tidak dapat refresh timeline di feed Instagram.
Situs Downdetector mengumumkan layanan Instagram mengalami masalah sejak pukul 01.32 EDT atau 12.32 WIB, Kamis (2/9/2021). Masalah yang dilaporkan pengguna antara lain susah login dan tidak dapat refresh feed di timeline mereka.
Dalam pantauan peta, gangguan ini tidak terjadi secara global hanya sebagian negara yang mengalami kendala termasuk Indonesia. Untuk di Asia Pasifik, layanan Instagram juga dilaporkan tumbang di Tokyo, Melbourne, Sydney dan Brisbane.
User reports indicate Instagram is having problems since 1:32 AM EDT. https://t.co/lXKoHvktSg RT if you're also having problems #Instagramdown
— Downdetector (@downdetector) September 2, 2021
Hingga saat ini, belum jelas cakupan pengguna yang terdampak Instagram down ini. Namun, DownDetector mencatat bahwa pengguna Instagram di Indonesia khususnya Jakarta dan Surabaya paling banyak melaporkan masalah ini.
Laporan Instagram down juga dialami sebagian pengguna di Singapura, dan Malaysia. Pengguna paling banyak melaporkan mereka tak bisa login, refresh, dan mengecek timeline aplikasi Instagram.
Sepertinya Instagram lagi error
— Monica Krisna (@monicakrisna_) September 2, 2021
Sepeti biasa, netizen yang mengalami gangguan ini akan ramai-ramai berkicau di Twitter, untuk mengeluhkan masalah teknis yang terjadi di aplikasi milik Facebook. Apakah Gizmofans mengalami masalah serupa?
all of us right now running to twitter to see if it’s not just our own instagram that is down #instagramdown pic.twitter.com/6YLODhObJS
— jas (@jas51393069) September 2, 2021
from Gizmologi https://ift.tt/38Ag0CE
via IFTTT
0 Komentar