Jakarta, Gizmologi – Dengan situasi pandemi yang sudah jauh lebih terkendali dari sebelumnya, kini masyarakat sudah mulai rutin bepergian ke luar kota. Memasuki pertengahan 2022, Tokopedia menemukan fakta bila penjualan tiket pesawat, kereta api, dan hotel tergolong laris manis pada kuartal pertama kemarin (Januari – Maret).
Sebagai e-commerce yang ingin hadirkan kebutuhan lengkap bagi pelanggannya di Indonesia, Tokopedia tak sekadar jadi tempat untuk menjual barang saja. Berbagai layanan yang dihadirkan seperti top-up e-Money, voucher digital sampai layanan pembayaran seperti BPJS sudah hadir sejak cukup lama. Kualitas aplikasinya pun juga terus ditingkatkan, seperti Tokopedia di iOS yang sudah didukung mode gelap.
Kini Tokopedia juga hadirkan kolom atau menu khusus Bernama Travel and Entertainment. Sesuai dengan namanya, konsumen bisa mendapatkan segala jenis tiket untuk transportasi mulai jalur darat maupun udara. Juga voucher makan sampai berbagai tiket mulai dari tiket bioskop sampai tiket masuk taman wisata Ancol.
Baca juga: Dilayani Tokopedia, Pelaku UMKM Bisa Kirim Barang Sampai Papua
Destinasi Kota Untuk Tiap Moda Transportasi Sedikit Berbeda
Ketika sedang bepergian ke luar kota, umumnya masyarakat membutuhkan tiket untuk transportasi, serta akomodasi berupa hotel. Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya mengatakan bila pihaknya mencatat tiket pesawat, kereta api dan hotel termasuk kategori yang banyak diburu masyarakat lewat fitur Travel & Entertainment di Tokopedia pada kuartal pertama 2022.
Animo masyarakat untuk bepergian terjadi di beragam daerah, tak hanya dari Jakarta. “Pada kuartal 1 2022, terdapat peningkatan hampir dua kali lipat pada transaksi lewat fitur Travel di Tokopedia dengan keberangkatan dari Jakarta, dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu,” jelas Ekhel lewat sebuah rilis yang diterima Gizmologi (10/6).
Untuk destinasi yang banyak dikunjungi masyarakat menggunakan pesawat, ada beberapa kota seperti Jakarta, Surabaya, Denpasar, Medan dan Pontianak. Sementara dengan metode kereta api termasuk Jakarta, Yogyakarta, Surabaya, Semarang dan Bandung. Tokopedia sendiri menjual tiket pesawat dari 30 maskapai, termasuk Air Asia, Jetstar, Qantas, sampai Cathay Pacific.
Dihadirkan Promo Khusus Hingga Juli 2022
Bagi Gizmo friends yang ingin membeli tiket pesawat, kereta api, hotel dan lainnya, diadakan sebuah kampanye khusus yang berlangsung hingga akhir bulan Juli 2022. Dinamakan dengan kampanye “Anak Jalan Indonesia,” bakal ada promo menarik secara menyeluruh. Hadir untuk fasilitasi kebutuhan masyarakat akan layanan dan produk untuk perjalanan.
“Tokopedia akan terus berkolaborasi dengan berbagai mitra strategis untuk memudahkan masyarakat memenuhi kebutuhan, termasuk kebutuhan akan travelling. Kami juga terus mengimbau masyarakat Indonesia untuk selalu menerapkan protokol Kesehatan selama perjalanan,” tambah Ekhel. Proses pembelian tiket lewat Tokopedia juga dipastikan aman, dan langsung dikirim secara digital melalui e-mail.
Jenis voucher streaming yang dihadirkan oleh Tokopedia juga tergolong banyak. Mulai dari platform streaming musik seperti Spotify dan JOOX, platform video seperti Vidio, Viu, Catchplay+ dan YouTube Premium, sampai yang banyak diperlukan oleh pengguna smartphone seperti iTunes dan Google Play.
from Gizmologi https://ift.tt/SA14fWJ
via IFTTT
0 Komentar