Jakarta, Gizmologi – Salah satu platform kirim pesan paling populer, WhatsApp kembali menghadirkan sebuah fitur baru untuk para penggunanya. Setelah sebelumnya memberikan kemampuan kirim foto berkualitas tinggi, kini hal tersebut juga dapat diaplikasikan ke konten video. Mempermudah pengguna untuk berbagi momen bergerak dalam kualitas yang lebih baik.

Ya, sebelumnya aplikasi WhatsApp secara otomatis mengecilkan ukuran file foto maupun video saat dibagikan ke dalam sebuah grup maupun obrolan pribadi. Hal ini memang sangat lumrah, namun sayangnya tidak ada opsi untuk mengirim file dalam ukuran asli, seperti sejumlah platform lain sebut saja Telegram maupun LINE.

Ada beberapa cara untuk mengatasi hal tersebut seperti mengirim foto dan video dalam bentuk dokumen—namun solusi ini hanya mudah dijalankan lewat PC maupun smartphone Android. Sementara pengguna iOS tidak bisa menerapkannya secara mudah. Sehingga opsi untuk berkirim konten dalam kualitas HD yang dihadirkan oleh WhatsApp ini bakal memudahkan semua penggunanya.

Baca juga: WhatsApp Rilis Fitur Berbagi Layar Mirip Zoom & Google Meet

Cara Kirim Video Kualitas HD di WhatsApp

WhatsApp HD Video
Opsi pemilihan kualitas saat kirim video di WhatsApp terbaru (Sumber: SuaraMerdeka)

Opsi untuk mengirim video dalam kualitas lebih tinggi, muncul beberapa hari setelah opsi kirim foto HD digulirkan ke semua pengguna. Sama seperti yang sebelumnya, opsi baru ini juga bakal digulirkan secara bertahap, dan dimulai untuk pengguna WhatsApp di Android lebih dulu. Bila memang belum muncul di smartphone Gizmo friends, ada baiknya untuk lakukan pengecekan ulang secara berkala ya.

Lantas bagaimana cara mengetahui sekaligus menggunakan fitur baru WhatsApp satu ini? Sama seperti ketika memilih foto, Gizmo friends dapat memilih file video langsung dari aplikasi WhatsApp. Setelah sudah terpilih, maka kemudian muncul tombol “HD” di bagian atas layar, persis seperti saat kirim foto.

Bila opsi tersebut dipilih, kualitas video bakal meningkat hingga resolusi 720p, meningkat dari 480p yang menjadi standar WhatsApp saat ini. Dalam arti lain, memang kualitasnya naik. Namun tetap saja terkompres, dan untuk kualitas terbaik masih tetap harus menggunakan metode kirim sebagai dokumen, di mana file tidak akan diturunkan sama sekali kualitasnya.

Opsi Kirim Foto Kualitas Original Sedang Disiapkan

WhatsApp juga menginformasikan bila semua file media yang dikirimkan lewat aplikasi bakal terenkripsi end-to-end, memastikan perpindahan data yang aman. Ketika seseorang mengirimkan foto atau video dalam kualitas HD, penerima juga bisa mengetahui hal tersebut lewat ikon “HD” di bawah kiri media. Tujuannya? Agar bisa memastikan sebelum mereka memutuskan untuk menyimpan konten—bermanfaat bagi yang menggunakan smartphone dengan memori pas-pasan.

Dalam beberapa pekan terakhir, WhatsApp memang tergolong rajin memperkenalkan fitur baru. Salah satunya adalah pengiriman video instan, dengan cara menahan tombol mikrofon dalam menu obrolan ketika lambangnya sudah berubah menjadi lambing video. Ya, cara sekaligus pengalaman ini sama persis dengan Telegram.

WhatsApp Original Photo Size

Namun kabar menarik lainnya, datang dari WABetaInfo di mana ada kemungkinan nantinya WhatsApp bakal memberikan opsi kirim file media dalam kualitas original. Karena pada aplikasi WhatsApp Beta versi terbaru di Android, muncul opsi untuk mengirimnya selayaknya seperti kirim sebagai dokumen.

Namun pada tahap awal, gambar yang dikirim bakal juga ikutan muncul sebagai dokumen. Yang membuatnya berbeda adalah pengguna tak lagi perlu mengakses file manager dari luar, alias bisa langsung dari bawaan WhatsApp. Bila hal serupa bisa dihadirkan untuk perangkat iPhone, maka bakal menjadi peningkatan yang cukup signifikan.

Artikel berjudul WhatsApp Bisa Kirim Video Kualitas HD, Kualitas Original Menyusul yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/tWHCjsV
via IFTTT