California, Gizmologi – Dalam melengkapi komunikasi pengguna platform buatannya, Meta bakal menghadirkan fitur terbaru berupa stiker berbasis AI (artificial intelligence/kecerdasan buatan). Diharapkan fitur ini bisa memberikan pengalaman baru bagi pengguna.

Ya, hal ini diungkapkan Meta dalam ajang Connect yang baru saja digelar. Di sini perusahaan teknologi raksasa ini memperkenalkan berbagai produk yang terkait AI.

Yang menarik perhatian di antaranya fitur stiker berbasis AI yang memungkinkan pengguna melakukan kustomasi stiker berdasarkan pencarian yang diingikan dengan AI.

Dalam hal ini, Meta menggunakan teknologi dari Llama 2 dan perusahaan pembuat gambar yang bernama Emu. Kolaborasi teknologi ini memungkinkan pengguna mengubah perintah teks menjadi stiker unik hanya dalam hitungan detik.

Misalnya, dalam sebuah percakapan pengguna ingin mengirimkan stiker, cukup dengan mengetik “kelinci”, maka AI akan menghasilan beberapa rekomendasi gambar kelinci berkualitas tinggi yang akan dijadikan stiker. Tentu saja hal ini bisa menambah percakapan menjadi lebih menarik.

Kehadiran Stiker Berbasis AI

Berdasarkan informasi yang dikutip Gizmologi dari blog Meta, Kamis (28/9/2023), stiker AI ini akan dihadirkan terlebih dahulu untuk pengguna yang berbahasa Inggris dalam beberapa bulan ke depan. Nantinya fitur ini akan hadir di WhatsApp, Messenger, Instagram, dan Facebook Stories.

Stiker AI

Selain itu, Meta juga meluncurkan beberapa tools untuk pengeditan foto berbasis AI yang menggunakan teknologi dari Emu. Di antaranya fitur yang bakal hadir di Instagram bernama Restyle dan Backdrop.

Baca juga: Tampilan WhatsApp Bakal Dirombak Total Sama Meta

Dengan Restyle, pengguna bisa menata ulang foto mereka dengan menerapkan gaya visual tertentu sepert kolase. Sementara untuk Backdrop, pengguna bisa mengubah latar belakang pemandangan dari suatu foto.

Apakah menurutmu fitur ini menarik, Gizmofriends?

Artikel berjudul Meta Segera Hadirkan Stiker Berbasis AI untuk Facebook, Instagram, dan WhatsApp yang ditulis oleh Chandra Wirawan pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/3J8RzsO
via IFTTT