Jakarta, Gizmologi – Setelah kurang lebih satu bulan setelah peluncuran resminya secara global, mulai hari ini (20/10), konsumen di Indonesia sudah bisa melakukan pemesanan alias pre order iPhone 15 Series lewat sejumlah ritel resmi. Dibuka secara daring mulai 00:00, terpantau beberapa varian termahalnya sudah mulai ludes terpesan.

Dibandingkan generasi sebelumnya, cukup banyak hal yang baru yang dibawa oleh Apple lewat iPhone 15 Series. Tidak hanya varian Pro saja yang gunakan material bodi berbeda serta sistem kamera tetraprism pada versi Pro Max, iPhone 15 versi standar pun kini juga sudah mengusung layar modern dengan Dynamic Island.

Keduanya pun juga sudah sama-sama menggunakan port USB-C, membuat pengisian daya iPhone 15 Series jadi jauh lebih praktis, sekaligus membuka potensi sambungan aksesori lainnya yang lebih banyak seperti portable SSD dan lainnya. Pre order iPhone 15 Series sendiri juga bisa dilakukan secara offline, dengan mengunjungi masing-masing peritel resmi produk Apple.

Baca juga: Kecepatan Unduh Data 5G iPhone 15 Pro Max Melampaui Galaxy S23 Ultra

Stok iPhone 15 Pro Max Cepat Habis

pre order iphone 15 pro max ibox
Pantauan tim Gizmologi (20/10), stok iPhone 15 Pro Max Naturai Titanium sudah habis di situs iBox Indonesia

Dari hasil pantauan tim Gizmologi, beberapa stok varian iPhone 15 Series sudah hampir ludes, setidaknya di situs resmi iBox yang merupakan bagian dari Erajaya group. Untuk iPhone versi Pro, warna favorit seperti Natural Titanium sudah tidak tersedia pada versi iPhone 15 Pro Max, mulai dari kapasitas terkecil hingga opsi 1TB. Sementara warna lain masih tersedia.

Namun bagi Gizmo friends yang ingin mendapatkannya secara daring, bisa mencoba untuk melakukan pre order iPhone 15 Series di beberapa peritel lain seperti Hello Store by Blibli maupun Digimap. Kalau pemesanan online tergolong “ramai”, situasi yang sama juga bisa ditemukan pada metode pembelian offline.

Mall Ratu Indah Makassar - pre order iPhone 15 Series 002
Antrean pre order iPhone 15 Series di iBox Mall Ratu Indah Makassar (20/10)

Lalu dari informasi yang tim Gizmologi dapat, beberapa cabang iBox yang seperti di Central Park Mall Jakarta, Mall Kelapa Gading, Summarecon Mall Bekasi hingga Mall Ratu Indah Makassar memperlihatkan antusiasme masyarakat yang ingin melakukan pre order iPhone 15 Series secara langsung. Mereka sudah hadir dan antre di dalam mall sejak pagi demi mendapatkan antrean terdepan.

Banyaknya unit iPhone 15 Pro Max yang ludes lebih dulu dibandingkan varian lebih terjangkau juga membuktikan daya beli masyarakat Indonesia yang masih cukup tinggi. Mesi memang, faktor lainnya adalah perbedaan harga yang tidak terpaut jauh, terutama untuk kapasitas memori 256GB.

Sebagai informasi, iPhone 15 Pro 256GB dibanderol Rp23,999 juta. Sementara untuk iPhone 15 Pro Max 256GB hanya selisih Rp1 juta lebih mahal, berbeda dengan varian 512GB/1TB yang selisih hingga Rp2 juta. Tahun ini, Apple meniadakan kapasitas 128GB pada varian Pro Max, alias hanya ada iPhone 15 Pro saja, dibanderol Rp20,999 juta.

Benefit Pre Order iPhone 15 Series

iPhone 15 Pro
iPhone 15 Pro Series (Sumber: AFP)

Selama masa pre order iPhone 15 Series, ada beragam promo menarik yang diberikan oleh masing-masing peritel resmi. iBox misalnya, memberikan promo seperti mystery package senilai hingga Rp4 juta, bebas cicilan hingga 2 bulan, hemat untuk pembelian aksesori hingga Rp500 ribu, asuransi 12 bulan, voucher MyEraspace Rp500 ribu, bonus poin MyEraspace, sampai tambahan potongan harga hingga Rp1,5 juta dengan pembayaran dari bank tertentu untuk pembelian iPhone 15 Series.

Lain halnya dengan Blibli, yang memberikan promo bank gratis cicilan hingga 3 bulan, cicilan 0% dengan tenor hingga 24 bulan, e-voucher senilai Rp300 ribu, buy back guarantee hingga 60% untuk pre order iPhone berikutnya, asuransi 24 bulan, serta cashback hingga Rp1,2 juta untuk pembelian tukar tambah.

Setelah masa pre order iPhone 15 Series selesai, jajaran produk flagship Apple terbaru ini siap dijual perdana 27 Oktober mendatang. Peritel juga tengah menyiapkan midnight launch, di mana konsumen bisa mendapatkan iPhone idaman mereka secara offline pada pukul 00:00, 27 Oktober nanti.

Artikel berjudul Pre Order iPhone 15 Series Dimulai, Varian Pro Max Langsung Ludes yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi



from Gizmologi https://ift.tt/yWSBIJZ
via IFTTT